Masuk Skuat Liga Champions, De Gea Dipagari MU
A
A
A
MANCHESTER - Pelatih Manchester United Louis Van Gaal memasukkan nama David De Gea dalam daftar skuat untuk berlaga di fase play-off Liga Champions 2015/2016. Kiper berusia 25 tahun itu disiapkan MU menghadapi Club Brugge. Leg pertama di gelar di Old Trafford, Rabu (18/8/2015).
Jika diturunkan Van Gaal melawan Club Brugge, De Gea masih bisa memperkuat klub lain di ajang Liga Champions musim ini. Sebab, UEFA hanya melarang pemain mentas di dua klub berbeda pada tahun kompetisi yang sama, jika ia turun di fase grup. Seperti diberitakan, Real Madrid ingin memboyong De Gea musim ini.
Van Gaal memarkir De Gea kala menjamu Tottenham Hotspur pada laga pembuka Liga Primer Inggris di Old Trafford. Mantan arsitek Bayern Muenchen, Ajax Amsterdam, dan AZ Alkmaar, itu jengah terhadap kiper berpaspor Spanyol. Arsitek 64 tahun itu menilai tawaran yang diajukan kubu Los Blancos –julukan Real Madrid- telah membuyarkan konsentrasi anak asuhnya.
Seperti dilansir BBC, Setan Merah berharap bisa menahan kepergian suksesor Edwin Van Der Saar tersebut. “David De Gea adalah pemain terbaik kami dalam rentang waktu 2-3 tahun terakhir. Kami tidak akan membiarkannya dia pergi dengan mudah. Jika dia dijual, kami harus menerima kompensasi setimpal. Kami menginginkannya tetap di Manchester United,” ujar peramu taktik 65 tahun itu.
Skuat Manchester United vs Club Brugge
David De Gea, Anders Lindegaard, Sergio Romero, Sam Johnstone; Phil Jones, Marcos Rojo, Jonny Evans, Chris Smalling, Luke Shaw, Antonio Valencia, Paddy McNair, Matteo Darmian, Tyler Blackett; Juan Mata, Michael Carrick, Daley Blind, Ashley Young, Ander Herrera, Marouane Fellaini, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Jesse Lingard, Andreas Pereira; Memphis Depay, Wayne Rooney, Adnan Januzaj, Javier Hernandez, James Wilson.
Jika diturunkan Van Gaal melawan Club Brugge, De Gea masih bisa memperkuat klub lain di ajang Liga Champions musim ini. Sebab, UEFA hanya melarang pemain mentas di dua klub berbeda pada tahun kompetisi yang sama, jika ia turun di fase grup. Seperti diberitakan, Real Madrid ingin memboyong De Gea musim ini.
Van Gaal memarkir De Gea kala menjamu Tottenham Hotspur pada laga pembuka Liga Primer Inggris di Old Trafford. Mantan arsitek Bayern Muenchen, Ajax Amsterdam, dan AZ Alkmaar, itu jengah terhadap kiper berpaspor Spanyol. Arsitek 64 tahun itu menilai tawaran yang diajukan kubu Los Blancos –julukan Real Madrid- telah membuyarkan konsentrasi anak asuhnya.
Seperti dilansir BBC, Setan Merah berharap bisa menahan kepergian suksesor Edwin Van Der Saar tersebut. “David De Gea adalah pemain terbaik kami dalam rentang waktu 2-3 tahun terakhir. Kami tidak akan membiarkannya dia pergi dengan mudah. Jika dia dijual, kami harus menerima kompensasi setimpal. Kami menginginkannya tetap di Manchester United,” ujar peramu taktik 65 tahun itu.
Skuat Manchester United vs Club Brugge
David De Gea, Anders Lindegaard, Sergio Romero, Sam Johnstone; Phil Jones, Marcos Rojo, Jonny Evans, Chris Smalling, Luke Shaw, Antonio Valencia, Paddy McNair, Matteo Darmian, Tyler Blackett; Juan Mata, Michael Carrick, Daley Blind, Ashley Young, Ander Herrera, Marouane Fellaini, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Jesse Lingard, Andreas Pereira; Memphis Depay, Wayne Rooney, Adnan Januzaj, Javier Hernandez, James Wilson.
(sha)