Prancis janji balas kekalahan Spanyol
A
A
A
Sindonews.com - Pemain tengah Prancis, Yohan Cabaye, masih menyimpan dendam terhadap Spanyol. Ia menegaskan kekalahan melawan Spanyol di perempat final Piala Eropa 2012 akan dibalas di Piala Dunia 2014.
Cabaye mengaku Les Bleus sudah mencapai target untuk berada di perempat final, meskipun para pemain masih menginginkan untuk lolos ke babak berikutnya.
’’Kami telah melakukan yang terbaik untuk mencapai perempat final meskipun kami tahu dalam pertandingan kemarin seharusnya kami bisa menang. Tapi kami tak bisa melakukannya,’’ kata Cabaye seperti yang dilansir Goal.com, Senin (25/6/2012).
Setelah kekalahan menyakitkan melawan Spanyol, Les Bleus harus tetap fokus kembali berjuang di Piala Dunia 2014 mendatang. Sebab, Prancis dan Spanyol berada di satu grup saat kualifikasi turnamen tersebut.
’’Sekarang kita harus fokus untuk Piala Dunia dan Kami akan membalas kekalahan kami melawan Spanyol,’’jelas pemain berusia 26 tahun tersebut.
Cabaye mengaku Les Bleus sudah mencapai target untuk berada di perempat final, meskipun para pemain masih menginginkan untuk lolos ke babak berikutnya.
’’Kami telah melakukan yang terbaik untuk mencapai perempat final meskipun kami tahu dalam pertandingan kemarin seharusnya kami bisa menang. Tapi kami tak bisa melakukannya,’’ kata Cabaye seperti yang dilansir Goal.com, Senin (25/6/2012).
Setelah kekalahan menyakitkan melawan Spanyol, Les Bleus harus tetap fokus kembali berjuang di Piala Dunia 2014 mendatang. Sebab, Prancis dan Spanyol berada di satu grup saat kualifikasi turnamen tersebut.
’’Sekarang kita harus fokus untuk Piala Dunia dan Kami akan membalas kekalahan kami melawan Spanyol,’’jelas pemain berusia 26 tahun tersebut.
(aww)