Berardi Mundur, Conte Tetap Tak Tertarik Panggil Balotelli
A
A
A
MILAN - Pelatih timnas Italia Antonio Conte mengaku tidak ada rencana memanggil Mario Balotelli.
Meski Gli Azzurri kehilangan Domenico Berardi yang mundur akibat cedera, Conte tetap pada pendiriannya mengesampingkan nama Balotelli menghadapi Kualifikasi Piala Eropa 2016.
Berardi cedera otot jelang Sassuolo dijamu Empoli dalam lanjutan Serie A, Minggu (4/10/2015). Akibatnya, dia harus mengubur mimpi melakukan debut bersama Gli Azzurri. "Sayangnya dia punya masalah," ungkap Conte dalam konferensi Pers di Coverciano, Senin (5/10/2015).
"Dia sudah menjalani tes dan cederanya tidak serius. Hanya saja, dia merasakan sakit, yang membuat dia khawatir. Berardi memilih beristirahat untuk pemulihan. Saya paham keputusannya, karena dia baru kembali dari cedera punggung."
Soal Balotelli, Conte menyatakan tidak akan memanggilnya. Meski sempat muncul spekulasi bahwa striker AC Milan itu akan kembali ke timnas, sebelum dia cedera otot. Conte mengatakan tidak pernah menyatakan akan memanggilnya. Mantan Pelatih Juventus itu justru tertarik mendatangkan striker Southampton Graziano Pelle.
"Masih ada jalan untuk sampai ke tim nasional," kata Conte. "Dua pertandingan tidak cukup bagi Balotelli untuk membuka kembali pintu timnas. Saya butuh sesuatu yang bisa dipercaya, dan itu berlaku tidak untuk dirinya saja, tapi juga pemain lain."
"Kami perlu konsistensi dan kinerja yang baik. Saya bilang ke Mario untuk terus melakukan yang terbaik untuk membuktikan bahwa dia layak masuk timnas."
Italia memimpin Grup H Kualifikasi Piala Eropa 2016 dengan 18 poin, unggul dua angka dari Norwegia yang bertengger di peringkat 2. Kroasia di peringkat 3 dengan 14 poin, sdangkan Bulgaria, Azerbaijan, dan Malta di bawahnya dengan raihan poin masing-masing 8, 6 dan 2.
Italia menghadapi Azerbaijan di National Stadium, Baku, 10 Oktober, lalu dilanjutkan menjamu Norwegia di Stadio Olimpico, Roma, 13 Oktober. Jika Italia menang melawan Azerbaijan, maka Italia memastikan tiket langsung putaran final di Prancis.
"Kami akan mencoba untuk segera mengamankan kualifikasi. Azerbaijan adalah tim yang bagus, mereka bermain imbang melawan Kroasia dan Norwegia. Kami harus membuat lebih jelas, meski itu tidak akan mudah."
Meski Gli Azzurri kehilangan Domenico Berardi yang mundur akibat cedera, Conte tetap pada pendiriannya mengesampingkan nama Balotelli menghadapi Kualifikasi Piala Eropa 2016.
Berardi cedera otot jelang Sassuolo dijamu Empoli dalam lanjutan Serie A, Minggu (4/10/2015). Akibatnya, dia harus mengubur mimpi melakukan debut bersama Gli Azzurri. "Sayangnya dia punya masalah," ungkap Conte dalam konferensi Pers di Coverciano, Senin (5/10/2015).
"Dia sudah menjalani tes dan cederanya tidak serius. Hanya saja, dia merasakan sakit, yang membuat dia khawatir. Berardi memilih beristirahat untuk pemulihan. Saya paham keputusannya, karena dia baru kembali dari cedera punggung."
Soal Balotelli, Conte menyatakan tidak akan memanggilnya. Meski sempat muncul spekulasi bahwa striker AC Milan itu akan kembali ke timnas, sebelum dia cedera otot. Conte mengatakan tidak pernah menyatakan akan memanggilnya. Mantan Pelatih Juventus itu justru tertarik mendatangkan striker Southampton Graziano Pelle.
"Masih ada jalan untuk sampai ke tim nasional," kata Conte. "Dua pertandingan tidak cukup bagi Balotelli untuk membuka kembali pintu timnas. Saya butuh sesuatu yang bisa dipercaya, dan itu berlaku tidak untuk dirinya saja, tapi juga pemain lain."
"Kami perlu konsistensi dan kinerja yang baik. Saya bilang ke Mario untuk terus melakukan yang terbaik untuk membuktikan bahwa dia layak masuk timnas."
Italia memimpin Grup H Kualifikasi Piala Eropa 2016 dengan 18 poin, unggul dua angka dari Norwegia yang bertengger di peringkat 2. Kroasia di peringkat 3 dengan 14 poin, sdangkan Bulgaria, Azerbaijan, dan Malta di bawahnya dengan raihan poin masing-masing 8, 6 dan 2.
Italia menghadapi Azerbaijan di National Stadium, Baku, 10 Oktober, lalu dilanjutkan menjamu Norwegia di Stadio Olimpico, Roma, 13 Oktober. Jika Italia menang melawan Azerbaijan, maka Italia memastikan tiket langsung putaran final di Prancis.
"Kami akan mencoba untuk segera mengamankan kualifikasi. Azerbaijan adalah tim yang bagus, mereka bermain imbang melawan Kroasia dan Norwegia. Kami harus membuat lebih jelas, meski itu tidak akan mudah."
(sha)