Lagi, Lorenzo Tebar Ancaman untuk Rossi

Kamis, 15 Oktober 2015 - 05:05 WIB
Lagi, Lorenzo Tebar...
Lagi, Lorenzo Tebar Ancaman untuk Rossi
A A A
MOTEGI - Hasil buruk yang diraih pekan lalu tidak membuat Jorge Lorenzo pesimistis dengan peluangnya merebut gelar juara dunia. Pembalap dari tim Movistar Yamaha itu masih yakin, sebab ia hanya berjarak 18 poin dari Valentino Rossi yang konsisten memimpin persaingan di papan klasemen.

Lorenzo berharap bisa memenangkan tiga balapan tersisa musim ini. Ambisinya kembali diuji pada akhir pekan nanti saat semua rider tampil di Sirkuit Phillip Island, Australia.

"Setelah balapan yang aneh di Motegi, saya terpaksa kehilangan beberapa poin. Sekarang kami berjarak 18 angka dengan Valentino Rossi. Bagi saya, itu cukup jauh. Namun saya akan berusaha total agar memenangkan semua balapan yang tersisa musim ini," kata Lorenzo yang dilansir situs MotoGP.

"Sekarang kami punya kesempatan bagus. Phillip Island menjadi lintasan yang saya sukai, namun mungkin pembalap lain juga begitu. Di sini kami dituntut untuk pintar mengatur sepeda motor. Sebab kondisi cuaca bisa menyulitkan aksi para pembalap. Jadi kami harus siap dengan situasi apapun," tegasnya.

Pada GP Australia 2013 lalu, Lorenzo sukses mengasapi Rossi yang finis di urutan ketiga. Namun sayang, hal serupa tak bisa ia lakukan setahun berikutnya. Lorenzo finis sebagai runner up dan Rossi mampu membalas kekalahannya dengan merebut podium tertinggi. (Baca juga: Skenario Lorenzo Geser Rossi di Sisa Balap Musim Ini)

Klik di sini untuk melihat update klasemen MotoGP
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8203 seconds (0.1#10.140)