Bobotoh Bangga Akhirnya Bisa Birukan GBK
A
A
A
JAKARTA - Kemenangan Persib Bandung atas Sriwijaya FC di final Piala Presiden 2015 membuat ribuan bobotoh merasa bangga. Selepas seremoni penyerahan piala, pendukung fanatik asal Kota Kembang menyanyikan yel-yel kemenangan yang menggema di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (18/10/2015).
Para bobotoh yang datang langsung dari Bandung tak kuasa menahan bahagianya melihat Persib juara Piala Presiden 2015 dengan kemenangan 2-0. Lagu We Are The Champions dan Halo-Halo Bandung pun dinyanyikan yang suaranya menggema di SUGBK.
Lagu Halo-halo Bandung mereka pelesetkan jadi: "Sekarang GBK sudah menjadi lautan biru yang diteruskan dengan tepuk tangan gemuruh. Hal itu lantaran mereka senang bisa menang di Jakarta.
Persib sendiri akhirnya mengunci trofi Piala Presiden 2015 berkat gol yang disumbang Ahmad Jufriyanto dan Makan Konate di babak pertama pertandingan. Skor tak berubah hingga laga bubar sehingga Maung Bandung ditetapkan sebagai juara.
Para bobotoh yang datang langsung dari Bandung tak kuasa menahan bahagianya melihat Persib juara Piala Presiden 2015 dengan kemenangan 2-0. Lagu We Are The Champions dan Halo-Halo Bandung pun dinyanyikan yang suaranya menggema di SUGBK.
Lagu Halo-halo Bandung mereka pelesetkan jadi: "Sekarang GBK sudah menjadi lautan biru yang diteruskan dengan tepuk tangan gemuruh. Hal itu lantaran mereka senang bisa menang di Jakarta.
Persib sendiri akhirnya mengunci trofi Piala Presiden 2015 berkat gol yang disumbang Ahmad Jufriyanto dan Makan Konate di babak pertama pertandingan. Skor tak berubah hingga laga bubar sehingga Maung Bandung ditetapkan sebagai juara.
(rus)