Tendangan Akrobatik Ramos Berbuah Petaka

Selasa, 10 November 2015 - 14:45 WIB
Tendangan Akrobatik...
Tendangan Akrobatik Ramos Berbuah Petaka
A A A
MADRID - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos harus membayar mahal aksi akrobatiknya yang berbuah gol spektakuler saat melawan Sevilla dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Raman Sanchez Pizjuan, awal pekan kemarin. Membuka kebuntuan Los Blancos -julukan Madrid- dalam lawatan ke kandang jawara Liga Europa, Ramos jadi aktor utama pembuka keunggulan atas tim tuan rumah. Tapi sayang aksi sang kapten berbuntut cedera bahu yang sempat dialaminya beberapa pekan sebelumnya.

(Baca Juga: Madrid Terancam Keropos Minus Marcelo-Navas Lawan Sevilla)

Dilansir Dailymail, Selasa (10/11/2015) bahu Ramos mengalami cedera cukup parah usai melepaskan tendangan spektakuler ke pojok bawah gawang setelah menerima umpan silang dari Isco di sisi kanan. Sempat mencoba melanjutkan pertandingan setelah sempat mendapatkan perawatan dari tim medis, Ramos akhirnya ditarik keluar lapangan pada menit ke 32. Raphael Varane masuk sebagai pengganti, namun Madrid akhirnya harus takluk dengan skor tipis 3-2.

Tendangan Akrobatik Ramos Berbuah Petaka


Meski belum ada pernyataan resmi dari pihak klub terkait kondisi cedera Ramos, namun bek timnas Spanyol itu kemungkinan besar tidak bisa membela negaranya saat melakoni laga uji coba melawan Inggris, Jumat ini dan kontra Belgia, 17 November mendatang. Dua bulan lalu, Ramos pernah mengalami cedera bahu cukup parah dalam kemenangan telak El Real dengan skor 4-0 atas Shakhtar Donetsk di ajang Liga Champions.

Sejak saat itu kondisi Ramos belum sepenuhnya pulih dan hanya kerap dimainkan pada laga-laga penting oleh Bos Madrid, Rafael Benitez. Ramos diharapkan dapat kembali tepat waktu saat melakoni laga big match kontra rival abadi, Barcelona pada laga bertajuk El Clasico, 21 November. Selain sebagai seorang pemain bertahan, Ramos juga kerap melahirkan gol-gol indah dan penting buat Madrid. Terhitung sudah 37 gol dikoleksi bek asal Spanyol itu sejak awal musim 2006/2007, setidaknya kurang dari 14 bek di dunia ini yang punya ketajaman seperti Ramos.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7005 seconds (0.1#10.140)