Jamu Roma, Kesempatan Barca Pantau Pjanic

Senin, 23 November 2015 - 20:26 WIB
Jamu Roma, Kesempatan...
Jamu Roma, Kesempatan Barca Pantau Pjanic
A A A
BARCELONA - Menjamu AS Roma menjadi kesempatan Barcelona memantau gelandang Miralem Pjanic. Barcelona dikabarkan akan mengajukan tawaran kepada Roma untuk melepas pemain asal Bosnia-Herzegovina itu di musim panas.

Roma akan melakoni laga krusial kontra Barcelona di Camp Nou pada matchday 5 penyisihan Grup E Liga Champions, Selasa (24/11/2015) atau Rabu (25/11/2015) pukul 02.45 WIB. Roma wajib menang jika masih ingin lolos ke babak 16 besar.

Roma berada di peringkat 2 klasemen Grup E dengan lima poin. Sedangkan Barcelona yang berada di puncak dengan 10 angka, butuh hasil imbang untuk mendapat tiket 16 besar. Roma akan bersaing dengan Bayer Leverkusen (peringkat 3 dengan empat poin) dan BATE Borisov (posisi keempat dengan tiga angka). BATE akan menjamu Bayer di Borisov Arena di hari yang sama.

Ketertarikan Barcelona atas Pjanic setelah melihat performa musim ini. Mantan pemain Olympique Lyon itu mencetak delapan gol untuk Roma. Gazzetta dello Sport edisi Senin (23/11/2015) melaporkan raksasa Katalan tersebut sudah membuntuti pemain berusia 25 tahun itu sejak berapa musim lalu. Pelatih Barcelona Luis Enrique ingin dia di Camp Nou, setelah sempat melatih Pjanic bersama I Giallorrossi pada musim 2011/2012.

Media tersebut mengatakan bahwa Pjanic akan mengambil peran playmaker yang sudah ditinggalkan Xavi Hernandez. Barcelona akan mulai bekerja dengan Pjanic dari Januari, ketika sanksi embargo dari FIFA selesai.

Kontrak Pjanic di Roma masih tiga tahun. Namun, tawaran senilai 40 juta euro (sekitar Rp583 miliar) bisa menggoda klub ibukota Italia tersebut. Di Stadio Olimpico, Pjanic mendapat 4 juta euro (Rp58,2 miliar) per musim.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9285 seconds (0.1#10.140)