Gol Indah Dybala Lengkapi Kemenangan Juventus atas Lazio

Sabtu, 05 Desember 2015 - 05:08 WIB
Gol Indah Dybala Lengkapi...
Gol Indah Dybala Lengkapi Kemenangan Juventus atas Lazio
A A A
ROMA - Juventus sukses memetik poin sempurna saat melawan Lazio di Stadion Olimpico dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-15, Sabtu (5/12/2015) WIB. Si Nyonya Tua menang 2-0 berkat gol bunuh diri Santiago Juan Gentiletti dan sepakan spektakuler Paulo Dybala di babak pertama yang bertahan hingga laga bubar.

Juventus yang bermain di hadapan pendukung lawan, sempat kesulitan di awal pertandingan. Antonio Candreva yang jadi andalan Lazio langsung menebar ancaman ke gawang Gianluigi Buffon.

Namun, tim tamu yang justru unggul lebih dulu. Sepakan keras Dybala dari sisi kiri gawang Lazio gagal dihalau dengan baik oleh Gentiletti. Alih-alih menghalaunya, bola tendangan pemain Juventus malah bergulir masuk ke gawang sendiri. Lazio tertinggal 0-1.

Tertinggal 0-1, membuat Lazio coba meningkatkan tempo permainan. Namun lagi-lagi Dybala keluar jadi pembeda dalam pertandingan lewat gol indahnya pada menit ke-32. Mendapat umpan dari Mario Mandzukic, pemain Argentina itu mengontrol bola dengan dada dan menendangnya sebelumnya jatuh ke lapangan. Bola yang bergulir deras gagal dibendung Federico Marchetti. Keunggulan 2-0 untuk Juventus bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Lazio coba menekan Juventus. Namun Trio BBC; Barzagli, Bonucci, dan Chiellini jadi batu karang yang sulit ditembus pasukan Stefano Pioli. Hampir tidak ada peluang berarti bagi Lazio. Sepakan Sergej Milinkovic-Savic pada menit ke-64 pun masih mampu digagalkan Buffon yang bermain apik di pertandingan kali ini.

Hingga pertandingan usai, tidak ada gol tambahan tercipta. Kemenangan 2-0 membuat anak asuh Massimiliano Allegri naik ke posisi lima dengan poin 27 dari 15 pertandingan, sama dengan Roma yang unggul selisih gol dari 14 kali laga.

Susunan pemain
Lazio:
Marchetti, Basta, Gentiletti, Radu, Mauricio, Parolo, Biglia, Milinkovic-Savic (Matri'69), Candreva (Balde Diao'46), Kishna (Anderson'46), Klose.

Juventus:
Buffon, Chiellini, Barzagli, Bonucci, Marchisio, Sandro, Asamoah (Evra'69), Lichtsteiner, Sturaro, Mandzukic (Morata'82), Dybala (Cuadrado'80)
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1480 seconds (0.1#10.140)