Vita Marissa Tutup Karier di 2015

Sabtu, 05 Desember 2015 - 17:59 WIB
Vita Marissa Tutup Karier...
Vita Marissa Tutup Karier di 2015
A A A
MALANG - Usai sudah petualangan Vita Marissa sebagai atlet bulu tangkis. Wanita yang lahir di Jakarta tersebut memutuskan pensiun setelah mengikuti kejuaraan Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2015.

Vita sudah 28 tahun menggoyangkan raketnya sebagai pemain. Sepanjang kariernya, ia pernah merasakan gelar juara baik di sektor ganda putri maupun ganda campuran.

Bersama Liliyana Natsir di nomor ganda putri, Vita menjadi juara di ajang China Masters 2007 dan Indonesia Terbuka 2008. Sementara pada ganda campuran, ia yang dipasangkan dengan Muhammad Rijal sukses menjuarai Jepang Terbuka 2008 dan bersama Flandy Limpele, Vita memenangkan turnamen Prancis Terbuka 2007 serta Singapura Terbuka 2007.

"Tentunya sedih kalau membayangkan tidak bisa bermain bulu tangkis lagi. Tetapi Tuhan sudah menunjukkan jalan buat saya, di turnamen ini saya bisa sampai semifinal. Tapi sekarang waktunya sudah tepat. Makanya sekarang saya ingin share ilmu yang saya punya untuk bekal pemain-pemain muda," ungkap Vita yang dilansir situs PBSI.

Pada ajang Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2015, langkah Vita memang terhenti di babak semifinal. Ia yang dipasangkan dengan Komala Dewi menyerah dari ganda putri China, Yu Yang/Tang Yuanting 10-21 dan 8-21.

Setelah pensiun, Vita akan membagi ilmu bulu tangkis yang dimilikinya kepada pemain-pemain muda Indonesia. Ia juga siap membantu perkembangan para talet yang terus bermunculan dari berbagai daerah.

"Kalau teknik kita sudah punya lah, Indonesia tuh kurang apa sih? Lihat saja senior-seniornya, kita punya mantan pemain yang juara dunia semua. Saya mau perbaiki dari segi non-teknisnya. Misalnya, tujuannya apa jadi pemain, bagaimana motivasinya," jelas wanita 34 tahun ini.

Selain Vita, penggemar bulu tangkis Tanah Air juga tak bisa lagi melihat penampilan Adriyanti Firdasari. Mantan pemain dari nomor tunggal putri tersebut lebih dulu gantung raket alias pensiun.
(bep)
Berita Terkait
Ganda Putri Indonesia...
Ganda Putri Indonesia Lanny/Ribka Dihentikan Pasangan China di Semifinal Indonesia Masters 2024
Menangi All Indonesian...
Menangi All Indonesian Final, Fajri Juara Malaysia Masters 2022
The Daddies Melenggang...
The Daddie's Melenggang ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2025
Hasil Orleans Masters...
Hasil Orleans Masters 2023: Lanny/Ribka Melaju ke Semifinal
Hasil Semifinal Indonesia...
Hasil Semifinal Indonesia Masters 2023: Chico Ciptakan All Indonesian Final
Hasil Indonesia Masters...
Hasil Indonesia Masters 2023: Dihajar Hoki/Kobayashi, Bagas/Fikri Terhenti di Perempat Final
Berita Terkini
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
8 menit yang lalu
Prestasi Timnas Indonesia...
Prestasi Timnas Indonesia di Piala Asia di Semua Level Usia: Garuda Menyala
1 jam yang lalu
Keunikan David Benavidez:...
Keunikan David Benavidez: Juara WBC-WBA Dunia Tapi Statusnya Penantang Wajib
1 jam yang lalu
Hari Kekalahan Umar...
Hari Kekalahan Umar Nurmagomedov yang Mengguncang UFC
2 jam yang lalu
Link Streaming Barcelona...
Link Streaming Barcelona vs Mallorca LaLiga 2024/25 di VISION+
2 jam yang lalu
Dean James Tampil di...
Dean James Tampil di Liga Europa usai Antar Go Ahead Eagles Juara KNVB Cup
3 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved