Bekuk Pasangan Denmark, Greysia/Nitya ke Semifinal
A
A
A
DUBAI - Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari sukses menyapu bersih kemenangan di Grup B ajang BWF Super Series Finals 2015. Pasangan ganda putri Indonesia menang straight game atas pasangan Denmark Chistinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl dengan skor 21-13, 21-17 dan berhak melaju ke semifinal.
Bertanding di Hamdan Sport Complex, Jumat (11/12/2015), Greysia/Nitya hanya butuh 36 menit untuk menumbangkan Christinna/Kamilla. Kemenangan membuat wakil Indonesia memuncaki Grup B.
Sebelumnya Greysia/Nitya mengalahkan pasangan Belanda Eefje Muskens/Selena Piek 21-13, 21-17 dan duet China Tian Qing/Zhao Yunlei 21-17, 14-21, 21-16. Dengan sistem turnamen round robin, Indonesia memuncaki grup berkat koefisien kemenangan yang lebih baik atas Denmark.
keberhasilan Greysia/Nitya membuat Indonesia menggenapi wakilnya yang berlaga di semifinal. Sebelumnya pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto sudah lebih dulu lolos setelah menumbangkan pasangan Denmark lainnya yakni Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen 21-18, 21-18. (Baca Juga: Lolos ke Semifinal, Praveen/Debby Bayar Sakit Hati Tontowi/Liliyana)
Bertanding di Hamdan Sport Complex, Jumat (11/12/2015), Greysia/Nitya hanya butuh 36 menit untuk menumbangkan Christinna/Kamilla. Kemenangan membuat wakil Indonesia memuncaki Grup B.
Sebelumnya Greysia/Nitya mengalahkan pasangan Belanda Eefje Muskens/Selena Piek 21-13, 21-17 dan duet China Tian Qing/Zhao Yunlei 21-17, 14-21, 21-16. Dengan sistem turnamen round robin, Indonesia memuncaki grup berkat koefisien kemenangan yang lebih baik atas Denmark.
keberhasilan Greysia/Nitya membuat Indonesia menggenapi wakilnya yang berlaga di semifinal. Sebelumnya pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto sudah lebih dulu lolos setelah menumbangkan pasangan Denmark lainnya yakni Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen 21-18, 21-18. (Baca Juga: Lolos ke Semifinal, Praveen/Debby Bayar Sakit Hati Tontowi/Liliyana)
(bbk)