Ungkapan Kekesalan Fans MU di Media Sosial

Minggu, 13 Desember 2015 - 09:31 WIB
Ungkapan Kekesalan Fans...
Ungkapan Kekesalan Fans MU di Media Sosial
A A A
BOURNEMOUNTH - Nasib sial terus menghampiri Manchester United. Setelah gagal melanjutkan langkahnya ke babak sistem gugur alias 16 besar Liga Champions, tim polesan Louis van Gaal kembali dipermalukan tim promosi AFC Bournemouth dengan skor 1-2.

Bournemouth merupakan salah satu tim promosi yang mampu mengalahkan tim unggulan seperti Chelsea dan United di kompetisi Liga Inggris. Van Gaal mengatakan sulit untuk menerima kekalahan secara berturut-turut, namun demikian tim harus tetap kompak dan mempersiapkan mental tanding melawan Norwich City.

"Kami harus membuat kebangkitan minggu ini dan itu selalu sangat sulit, karena Anda baru saja kehilangan dua pertandingan berturut-turut. hanya keras kerja, pelatihan, penyusunan dan fokus, semua hal yang sama yang telah saya lakukan dalam 25 tahun managership saya. Hanya sekarang lebih sulit bagi pemain untuk melakukan itu. Tapi saya akan menantang mereka dan kami akan datang kembali," ungkap Van Gaal seperti dikutip The Guardian, Minggu (13/12/2015).

Ketika disinggung apakah dirinya merasa khawatir tentang kepercayaan diri pemain, meneer Van Gaal menjawab: "Tentu saja saya khawatir karena kami telah kehilangan dua pertandingan berturut-turut dan itu bukan hal yang biasa. Kita harus tetap bersatu dan mempersiapkan pertandingan melawan Norwich City dan Anda harus menang karena jika hal ini lebih sulit. Para pemain saya sangat kecewa, mereka telah melakukan segala sesuatu tetapi mereka telah kehilangan atas Bournemouth. Kami akan melakukan tugas kami. Sekarang kita harus tetap dalam posisi untuk terus berjuang. Kami harus menang tiga pertandingan berturut-turut, misalnya, menjadi masih ada setelah Natal."

Kekalahan ini menempatkan Van Gaal berada di jurang pemecatan, sebab fans MU terlihat kesal dengan hasil minor ini. Mereka meluapkan kekesalannya tersebut dengan mencibir pelatih berkebangsaan Belanda itu melalui akun jejaring sosial media. Bahkan tak sedikit dari mereka menyuarakan agar pemilik Setan Merah segera mengikat Pep Guardiola pada musim depan.

Berikut kekesalan fans MU yang masuk dalam daftar trending topic pukul 09.24 WIB:

Liverpool mamen!!! (‏@karelsaputra)

Kasian bngt MU n fans MU, udahga msuk 16 bsar UCL, eh semalam kalah, duhhh sabar ya, tunggu liverpool di UEL, oke mamen piss

Asmari ‏(@ASMARIE)

Duh miris baca Fans MU jd TT

Minichan ‏(@nokini_chan)
aku bukan fans MU abal". apapun yang terjadi aku tetap dukung MU

Fadjri RED army ‏(@jjri_13o)
Saya fans MU kecewa dengan perkataan LVG,katanya "MU harus selalu menang ? Itu masa lalu" . Lebih baik dia hengkang daripada tim hancur.

Febrian indyarto (‏@fat_bry)
Yang di salahin fans MU kalau kalah,,,heuheuheuheu happy weekend semuaaa

Michael Matusows (@kyMatuMikey)
Aku benar-benar berharap van Gaal dipecat akhir musim. Dan berharap digantikan dengan Guardiola.


Jacob Gordon (@Jacob Gordon)
Van Gaal terlalu tua kuno untuk ManUtd. Dia kehilangan momentum. Guardiola akhir musim harus menjadi prioritas. JosepGuardiola
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0815 seconds (0.1#10.140)