Ronaldo Akan Pensiun Usia 40 Tahun di Madrid

Senin, 28 Desember 2015 - 17:13 WIB
Ronaldo Akan Pensiun...
Ronaldo Akan Pensiun Usia 40 Tahun di Madrid
A A A
DUBAI - Spekulasi kepergian Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dibantah agennya, Jorge Mendes. Menurut Mendes, Ronaldo akan tetap bermain di Santiago Bernabeu 4, 5, 6, 7 tahun ke depan, bahkan akan pensiun di Madrid.

Mendes mengungkapkan hal tersebut saat menghadiri gala penghargaan Globe Soccer di Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu (27/12/2015). Menurutnya, Ronaldo bahagia di Madrid, dan akan pensiun pada usia 40 tahun.

"Dia pemain terbaik sepanjang masa," kata Mendes kepada Sky Sports. "Saya yakin dia akan bermain 4, 5, 6, 7 tahun ke depan di Madrid, dan akan mengakhiri Kariernya di sana."

Ronaldo sempat dikaitkan dengan klub kaya asal Prancis Paris Saint-Germain (PSG). Spekaluasi kian menguat setelah peraih tiga kali anugerah Ballon d'Or itu 'membisiki' pelatih PSG Laurent Blanc seusai berlaga di ajang Liga Champions belum lama ini. Kabar beredar, Ronaldo suka bermain di bawah arahan Blanc. Namun sekali lagi Mendes membantah.

"Ronaldo senang bergabung dengan Los Blancos dan akan gantung sepatu di usia 40 tahun," tegas Mendes.

Mendes juga bicara soal Jose Mourinho dan kemungkinannya bergabung dengan Manchester united atau Real Madrid. Dia menjelaskan pelatih yang dipecat Chelsea, Kamis (17/12/2105) itu belum menentukan akan berlabuh di Italia, Spanyol, atau bertahan di Inggris.

"Kita akan lihat apa yang akan terjadi setelah saya kembali ke Brasil. Saya tidak khawatir tentang apa pun, dia adalah pelatih terbaik di dunia.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8375 seconds (0.1#10.140)