Runner Up AS Terbuka Tersisih di Tangan Petenis 21 Tahun

Jum'at, 22 Januari 2016 - 14:50 WIB
Runner Up AS Terbuka...
Runner Up AS Terbuka Tersisih di Tangan Petenis 21 Tahun
A A A
MELBOURNE - Runner up Amerika Serikat (AS) Terbuka 2015, Roberta Vinci gagal melangkah ke babak 16 Besar Australia Terbuka 2016. Vinci tersingkir usai dikalahkan petenis 21 asal Jerman, Anna-Lena Friedsam.

Bertanding di Melbourne Park, Jumat (22/1/2016), Vinci lebih diunggulkan menang. Petenis unggulan ke-13 itu bahkan membuat love game di set pertama. Namun Friedsam berhasil membuat comeback dengan merebut set kedua dan ketiga, dia menang 0-6, 6-4, 6-4.

Statistik pertandingan menyebut, Vinci membuat tiga service ace sedangkan Friedsam membuat empat. Hanya saja, Friedsam membuat lebih banyak unforced errors dengan 47 berbanding 33.
<em>Runner Up</em> AS Terbuka Tersisih di Tangan Petenis 21 Tahun


Di babak 16 Besar, Friedsam akan berhadapan dengan Petenis Polandia unggulan keempat Agnieszka Radwanska yang menang atas Monica Puig (Puerto Rico). Radwanska menang dengan skor 6-4, 6-0.

"Saya sempat mengalami masalah di set pertama, tetapi saya kemudian menemui ritme pertandingan. Ini adalah pertandingan besar, saya harus mempertahankan bentuk," kata Radwanska.

Pertemuan Radwanska vs Friedsam akan menjadi pertemuan kedua bagi kedua petenis. Pada pertemuan pertama yang berlangsung di lapangan keras Shenzhen Terbuka 2015, Radwanska menang 6-2, 6-4. (Baca juga : Rayakan Kemenangan ke-600, Sharapova Ditantang Bencic)
<em>Runner Up</em> AS Terbuka Tersisih di Tangan Petenis 21 Tahun
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0486 seconds (0.1#10.140)