McGregor: Semoga Nate Diaz Bertahan Lebih Lama

Sabtu, 05 Maret 2016 - 12:51 WIB
McGregor: Semoga Nate...
McGregor: Semoga Nate Diaz Bertahan Lebih Lama
A A A
LAS VEGAS - Conor McGregor diperkirakan bakal meraup keuntungan yang besar saat melakoni pertarungan melawan Nate Diaz di UFC 196 yang berlangsung di MGM Grand Arena, Sabtu (5/3/2016) malam waktu setempat. Hal itu terungkap setelah Komisi Atletik Negara Bagian Nevada (NSAC) membocorkan perihal bayaran yang bakal diterima pemegang sabuk juara kelas bulu tersebut.

Menurut laporan NSAC yang dikutip dari ESPN, McGregor bakal mendapat bayaran sebesar USD 1 juta atau sekira Rp13 miliar. Ini belum termasuk bonus dari pay per-view dan sponsor.

Sementara Diaz hanya mengantongi uang sebesar USD500.000. Bisa dikatakan, ini adalah kali pertama dalam sejarah UFC bahwa petarung menerima bayaran sebesar itu.

Singkat kata, kedua petarung telah melakukan prosesi timbang bandan di Las Vegas. McGregor diketahui lebih kurus 168 pound ketimbang ketimbang Diaz 169. Namun petarung brewok itu tak terlalu mempersoalkan masalah tersebut.

"Berat badan tidak seharusnya jadi masalah besar. Setiap juara harus bisa menyiasati berat badannya (naik-turun) dan menjawab tantangan yang datang. Jadi saya tidak sabar untuk segera menyelesaikan pertarungan ini di MGM Grand dan memberikan penggemar hiburan yang menarik, karena saya selalu ingin membahagiakan mereka," kata McGregor.

Diaz sendiri diketahui merupakan lawan pertama yang memiliki tubuh lebih besar dari McGregor. Namun sekali lagi, petarung Irlandia Utara itu mematahkan anggapan bahwa ia bakal kesulitan untuk menjadi juara di dua divisi.

"Saya akan menunjukkan kepada penggemar gaya bertarung dan beberapa gerakan saya yang baru. Saya hanya berharap Nate Diaz bisa bertahan lebih lama melawan saya," tutup McGregor.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0934 seconds (0.1#10.140)