Kabar Buruk untuk Leicester City, Schmeichel Terkapar Kena Virus FIFA
A
A
A
VIILDBJERG - Kabar buruk buat Leicester City. Kiper utama mereka Kasper Schmeichel dihantam cedera paha saat latihan bersama timnas Denmark di Vildbjerg, Minggu (27/3/2016). Schmeichel hanya ambil bagian selama 25 menit sebelum akhirnya kembali ke hotel untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Belum diketahui pasti seberapa serius cedera paha yang dialami Schmeichel. Asosiasi Sepak Bola Denmark (Dansk Boldspil-Union/DBU) menyatakan masih akan melakukan pemeriksaan lanjutan. Namun, alasan ditariknya penjaga gawang kelahiran Copenhagen, Denmark, 5 November 1986, dari sesi latihan untuk mencegah luka yang lebih parah.
"Sepertinya cedera itu serius, tapi kami membawa dia (Kasper Schmeichel) kembali ke hotel untuk pemerikasaan sebagai tindakan pencegahan," kata Kepala media DBU, Jacob Wadland, kepada TV 2 SPORT.
Denmark akan menjajal Skotlandia dalam laga persahabatan di Hampden Park, Glasgow, Selasa (29/3/2016). Dengan cederanya Schmeichel, Tim Dinamit mengalami krisis penjaga gawang setelah kiper pelapis Frederik Ronnow mengalami cedera tulang rusuk. Hanya tersisa kiper ketiga Jonas Lossl.
Sementara bagi kubu Leicester City, sebelum melepas pemainnya membela negara Pelatih Claudio Ranieri sempat berharap pemainnya tidak cedera. "Yang terpenting adalah tidak ada pemain yang cedera. Saya ke Roma selama beberapa hari dan akan kembali untuk berlatih dengan pemain yang kami miliki," kata Ranieri.
Ada delapan pemain utama Leicester yang mendapat tugas negara. Selain Schmeichel, Wes Morgan (Jaimaika), Christian Fuchs (Austria), N'Golo Kante (Prancis), Riyad Mahrez (Aljazair), Shinji Okazaki (Jepang), Danny Drinkwater dan Jamie Vardy (Inggris), sedangkan Daniel Amartey dan Jeff Schlupp juga bergabung dengan Ghana.
Leicester bertengger di puncak klasemen Liga Primer Inggris dengan 66 poin dalam sisa tujuh laga. Unggul lima angka dari Tottenham Hotspur yang bertengger di peringkat 2, atau 11 poin dari Arsenal (peringkat 3). (Lihat juga: Klasemen Liga Inggris).
Belum diketahui pasti seberapa serius cedera paha yang dialami Schmeichel. Asosiasi Sepak Bola Denmark (Dansk Boldspil-Union/DBU) menyatakan masih akan melakukan pemeriksaan lanjutan. Namun, alasan ditariknya penjaga gawang kelahiran Copenhagen, Denmark, 5 November 1986, dari sesi latihan untuk mencegah luka yang lebih parah.
"Sepertinya cedera itu serius, tapi kami membawa dia (Kasper Schmeichel) kembali ke hotel untuk pemerikasaan sebagai tindakan pencegahan," kata Kepala media DBU, Jacob Wadland, kepada TV 2 SPORT.
Denmark akan menjajal Skotlandia dalam laga persahabatan di Hampden Park, Glasgow, Selasa (29/3/2016). Dengan cederanya Schmeichel, Tim Dinamit mengalami krisis penjaga gawang setelah kiper pelapis Frederik Ronnow mengalami cedera tulang rusuk. Hanya tersisa kiper ketiga Jonas Lossl.
Sementara bagi kubu Leicester City, sebelum melepas pemainnya membela negara Pelatih Claudio Ranieri sempat berharap pemainnya tidak cedera. "Yang terpenting adalah tidak ada pemain yang cedera. Saya ke Roma selama beberapa hari dan akan kembali untuk berlatih dengan pemain yang kami miliki," kata Ranieri.
Ada delapan pemain utama Leicester yang mendapat tugas negara. Selain Schmeichel, Wes Morgan (Jaimaika), Christian Fuchs (Austria), N'Golo Kante (Prancis), Riyad Mahrez (Aljazair), Shinji Okazaki (Jepang), Danny Drinkwater dan Jamie Vardy (Inggris), sedangkan Daniel Amartey dan Jeff Schlupp juga bergabung dengan Ghana.
Leicester bertengger di puncak klasemen Liga Primer Inggris dengan 66 poin dalam sisa tujuh laga. Unggul lima angka dari Tottenham Hotspur yang bertengger di peringkat 2, atau 11 poin dari Arsenal (peringkat 3). (Lihat juga: Klasemen Liga Inggris).
(sha)