Alessandro Del Piero Cs Akan Sapa Indonesia

Senin, 28 Maret 2016 - 15:47 WIB
Alessandro Del Piero...
Alessandro Del Piero Cs Akan Sapa Indonesia
A A A
JAKARTA - Para pecinta sepak bola khususnya Liga Italia Serie A bakal mendapat kejutan. Pada 21 Mei 2016 nanti, beberapa mantan pesepakbola dari Negeri Pizza siap menyapa masyarakat Indonesia secara langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.

Beberapa sosok terkenal seperti Alessandro Del Piero, Marco Matterazzi, Angelo Peruzzi, Ciro Ferrara, Massimo Ambrosini, Fabio Cannavaro, Gianluca Zambrotta dan Simone Perrotta dipastikan hadir pada laga hiburan nanti. Sementara lawannya merupakan mantan pemain timnas Indonesia yang di antaranya pernah menimba ilmu di Italia seperti Kurniawan Dwi Yulianto, Kurnia Sandy, Yeyen Tumena serta Bima Sakti.

Laga bernama Italian Legend vs Primavera Baretti ini akan disiarkan langsung oleh MNC TV. Kegiatan ini seakan jadi hiburan di tengah kisruh yang melanda sepak bola Indonesia.

"Laga Italian Legend vs Primavera Baretti tentu jadi tayangan menarik. Penampilan pesepakbola legendaris dari kedua negara tidak hanya mengobati kerinduan pemirsa akan idolanya melainkan juga dapat menjadi sumber informasi dan semangat bagi pesepakbolaan Indonesia. Hal tersebut juga sejalan dengan komitmen kami yang selalu mendukung perkembangan dunia olahraga tanah air dengan menyajikan pertandingan-pertandingan berkualitas," ucap Noersing selaku Managing Director MNC TV, Senin (28/3/2016).

"Suatu kehormatan untuk menjadi bagian dari acara Italian Legend vs Primavera Baretti," ujar perwakilan Kedutaan Besar Italia, Michela Magri menambahkan.

Nantinya, para legenda ini tak hanya menggelar laga hiburan. Mereka juga dijadwalkan untuk mengikuti coaching clinic serta meet and greet dengan para fans.

"Semoga adanya pertandingan ini bisa menjaga hubungan baik Indonesia dengan Italia. Selain itu semoga masyarakat bakal dapat hiburan berkualitas dan berdampak baik untuk sepak bola Indonesia," ucap Danurwindo, pelatih Primavera Baretti.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1074 seconds (0.1#10.140)