Ambisi MU Hadirkan Kecemasan di Tubuh PBFC
A
A
A
MADURA - Pusamania Borneo FC (PBFC) bertemu Madura United FC (MU) di pekan keempat Indonesia Soccer Championship (ISC). Pertandingan akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (20/5/2016).
Pada laga sebelumnya, PBFC menang 1-0 atas Persiba Balikpapan. Di sisi lain, MU menelan hasil buruk. Kubu Sape Kerap dibantai lima gol tanpa balas saat berkunjung ke markas Sriwijaya FC.
Meski demikian, MU tetap dianggap berbahaya oleh Fandi Ahmad. Gelandang PBFC ini meminta rekan-rekannya untuk tidak meremehkan tim asuhan Gomes De Oliviera.
"Mereka pasti ingin bangkit, semangat mereka akan berlipat. Apalagi mereka tak ingin malu saat bertanding di hadapan pendukung mereka. Untuk itu, kita harus waspada," ucap Fandi yang dilansir situs klub.
"Sekarang intinya fokus dan kerja keras lagi. Kedua tim sama-sama ingin kejar kemenangan. Siapa yang siap dialah yang jadi pemenang," tambahnya.
Untuk sementara, PBFC ada di posisi delapan. Kubu Pesut Etam mengantongi lima poin dan kemenangan bakal membawa mereka naik ke papan atas klasemen.
Hal serupa juga bisa dirasakan tim lawan. Saat ini MU memiliki empat poin. Tambahan tiga angka memungkinkan mereka naik untuk memperbaiki posisinya.
Pada laga sebelumnya, PBFC menang 1-0 atas Persiba Balikpapan. Di sisi lain, MU menelan hasil buruk. Kubu Sape Kerap dibantai lima gol tanpa balas saat berkunjung ke markas Sriwijaya FC.
Meski demikian, MU tetap dianggap berbahaya oleh Fandi Ahmad. Gelandang PBFC ini meminta rekan-rekannya untuk tidak meremehkan tim asuhan Gomes De Oliviera.
"Mereka pasti ingin bangkit, semangat mereka akan berlipat. Apalagi mereka tak ingin malu saat bertanding di hadapan pendukung mereka. Untuk itu, kita harus waspada," ucap Fandi yang dilansir situs klub.
"Sekarang intinya fokus dan kerja keras lagi. Kedua tim sama-sama ingin kejar kemenangan. Siapa yang siap dialah yang jadi pemenang," tambahnya.
Untuk sementara, PBFC ada di posisi delapan. Kubu Pesut Etam mengantongi lima poin dan kemenangan bakal membawa mereka naik ke papan atas klasemen.
Hal serupa juga bisa dirasakan tim lawan. Saat ini MU memiliki empat poin. Tambahan tiga angka memungkinkan mereka naik untuk memperbaiki posisinya.
(bep)