Sukses Jalani Operasi Lutut, Bellaetrix Manuputty Senyum Dapat Perhatian Kemenpora

Senin, 13 Juni 2016 - 20:02 WIB
Sukses Jalani Operasi...
Sukses Jalani Operasi Lutut, Bellaetrix Manuputty Senyum Dapat Perhatian Kemenpora
A A A
JAKARTA - Kegigihan Bellaetrix Manuputty melawan cedera lutut kiri, tergambar ketika tim dokter Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, melakukan operasi penyembuhan. Peraih medali emas di SEA Games 2013 itu sanggup tak dibius total.

Bella, peraih medali emas SEA Games 2013 itu menyaksikan sendiri tim dokter membedah lututnya untuk penyembuhan ketika operasi dilakukan di ruang bedah RSPAD Jakarta, Senin (13/6/2016). Pebulutangkis cantik kelahiran Oktober 1989 saat ini terbaring di ruang pemulihan Paviliun Kartika, ditemani ibunya, Jane Thomas.

Saat dijenguk Deputi IV Kemenpora bidang Pembinaan dan Prestasi Olahraga, Gatot Dewa Broto, Bella tersenyum senang. Pasalnya, sejak dirawat di sana, belum satu pun keluarga besar Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) yang datang membesuk, bahkan untuk sekadar memberikan dukungan moril.

Gatot, saat ditemui Sindonews di Paviliun Kartika, Senin (13/6/2016) petang, menyebut Bella akan segera dipindah ke Rumah Sakit Olahraga Nasional (RSON) Cibubur. Namun setidaknya untuk empat hari ke depan, Bella akan dirawat di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.

"Rencana pemindahan Bella ke RSON Cibubur disambut baik oleh keluarga. Walaupun di sini RSPAD sudah memenuhi fasilitas kesehatan yang dia butuhkan, rencana pemindahan ini baik. RSON adalah rumah sakit yang diperuntukan bagi atlet nasional kita, disana Bella akan dirawat dengan standar prosedur medis yang juga baik," kata Gatot.

"Pembangunan rumah sakit olahraga itu didukung uang rakyat, jadi memang di sana seharusnya Bella dirawat," lanjut Gatot.
Sukses Jalani Operasi Lutut, Bellaetrix Manuputty Senyum Dapat Perhatian Kemenpora

Setelah menjenguk Bella, Gatot bermaksud mengawasi atlet lain yang bernasib serupa. Pasalnya, pihak Kemenpora menyesali 'keterlambatan' informasi yang pihaknya peroleh atas kondisi Bella. Seharusnya, menurut Gatot, PBSI punya inisiatif tinggi melaporkan atletnya yang cedera ke PP-ITKON (Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, dan Kesehatan Olahraga Nasional.

"Juga kepada PB-PB lain, kalau ada atletnya yang cedera, bisa melaporkan ke PP ITKON. Supaya mendapat perhatian dari pemerintah," tandasnya.
Sukses Jalani Operasi Lutut, Bellaetrix Manuputty Senyum Dapat Perhatian Kemenpora

Bella memang terbengkalai. Pebulutangkis yang memperkuat sektor tunggal putri Indonesia itu dibekap cedera sejak Taiwan Open 2015 bulan Oktober tahun lalu. Namanya menghilang karena absen di sejumlah ajang bergengsi seperti super series dan Piala Thomas & Uber.

Setelah lama menghilang, Bella diketahui menjalani operasi lutut. Namun bukannya mendukung kesembuhan Bella, tim dokter PBSI justru menyebutnya perlu dibawa ke psikiater karena dianggap menderita gangguan psikis. (Baca juga: Bella Akan Dipindah ke RSON Cibubur).
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0984 seconds (0.1#10.140)