Tim Tunggal Putri Pelatnas Jenguk Bellaetrix Manuputty

Rabu, 15 Juni 2016 - 00:01 WIB
Tim Tunggal Putri Pelatnas...
Tim Tunggal Putri Pelatnas Jenguk Bellaetrix Manuputty
A A A
JAKARTA - Tim tunggal putri Pelatnas Cipayung datang ke RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, untuk menjenguk rekan mereka, Bellaetrix Manuputty. Bella baru saja menjalani operasi lutut, Senin (13/6/2016) lalu dan kini tengah menjalani masa pemulihan pasca operasi.

Dalam kesempatan ini tim tunggal putri diwakili oleh Bambang Supriyanto (Kepala Pelatih Tunggal Putri PBSI), Sarwendah Kusumawardhani (Asisten Pelatih Tunggal Putri), Jansen (Pelatih Fisik Tunggal Putri) serta sejumlah atlet seperti Hanna Ramadini, Gregoria Mariska, Fitriani, Dinar Dyah Aysutine, Aurum Octavia Winata, dan lainnya.

"Alhamdulillah, kami bersyukur Bella dalam keadaan baik pasca operasi. Kami dari tim tunggal putri pelatnas mendoakan Bella cepat pulih dan bisa latihan kembali," ujar Bambang, dikutip Badmintonindonesia.org

"Kondisi Bella cukup baik, semoga pemulihan setelah operasinya bisa berjalan lancar," tutur Sarwendah.

Bella mengalami cedera pada lutut kirinya setelah terjatuh saat bertanding di Piala Sudirman 2015 melawan Li Xuerui dari Tiongkok. Peraih medali emas SEA Games Myanmar 2013 ini harus menjalani masa pemulihan pasca operasi sebelum kembali berlatih bulutangkis. (Baca juga: Sukses Jalani Operasi Lutut, Bellaetrix Manuputty Senyum Dapat Perhatian Kemenpora)
(sha)
Berita Terkait
PBSI Bakal Gelar Munas,...
PBSI Bakal Gelar Munas, Menpora Dito Beri Komentar Begini
606 Atlet Bersaing di...
606 Atlet Bersaing di Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Presiden 2022
Menpora : Pengurus Baru...
Menpora : Pengurus Baru PBSI Wajib Jaga Prestasi Bulu Tangkis
3 Pebulu Tangkis Jepang...
3 Pebulu Tangkis Jepang Pensiun, Minions Kehilangan Lawan Tangguh
Menpora Malaysia Ultimatum...
Menpora Malaysia Ultimatum Lee Zii Jia, Kenapa?
Tim Junior Bulu Tangkis...
Tim Junior Bulu Tangkis Indonesia Berangkat ke Spanyol untuk Kejuaraan Dunia Junior 2022
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
2 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
2 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
3 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
3 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
4 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
4 jam yang lalu
Infografis
Kehebatan AI DeepSeek...
Kehebatan AI DeepSeek Diakui oleh Tim Cook dan Mark Zuckerberg
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved