LeBron James Raih MVP NBA Finals 2016

Senin, 20 Juni 2016 - 10:45 WIB
LeBron James Raih MVP...
LeBron James Raih MVP NBA Finals 2016
A A A
OAKLAND - LeBron James membawa pulang penghargaan Most Valuable Player (MVP) NBA Finals setelah mengantarkan Cleveland Cavaliers merebut mahkota juara NBA usai mempermalukan Golden State Warriors di Oracle Arena, Senin (20/6/2016) pagi WIB. Ini adalah ketiga kalinya (2012, 2013, 2016) pemain kelahiran Akron, Ohio, 30 Desember 1984 memenangkan penghargaan tersebut.

Sejak memutuskan hijrah ke Cavs pada 2014 lalu. LeBron pernah mengutarakan niatnya bahwa ia bakal mengantarkan tim yang pernah membesarkan namanya tersebut keluar sebagai juara. Sayang, di tahun pertamanya pebasket berusia 31 tahun itu hanya mampu memberikan Cavs posisi runner up.

LeBron pun tidak pernah mengenal kata menyerah. Penantian panjang 52 tahun Cavs merebut gelar NBA pertama akhirnya terwujud setelah LeBron dkk memenangkan game ketujuh 93-89 atas Warriors. Berkat pebasket brewok tersebut, Cavs jadi tim pertama dalam sejarah NBA setelah tim polesan Tyronn Lue sukses membalikkan keadaan saat tertinggal 1-3 di final NBA best-of-seven dan memenangkan gelar bergengsi ini.

Pada pertandingan ini, LeBron menyumbangkan 27 poin, 11 rebound dan 11 assist. Kyrie Irving menambah 26 angka, enam rebound, dan satu assist untuk mengantarkan Cavs merebut gelar NBA pertama mereka di tahun ini.
LeBron rata-rata mencetak 29,7 poin, 11,3 rebound dan 8,9 assist. Dengan persentase field goal 53,3. Ia menjadi pemain ketiga untuk memiliki triple-double di Game ketujuh setelah Jerry West pada 1969 dan James Worthy pada 1988.

Di bagian lain, Stephen Curry hanya mampu mencetak 17 poin, lima rebound, dan satu assist. Kedua kandidat peraih penghargaan MVP tersebut sempat bersitegang di dalam lapangan pertandingan.

Peristiwa itu terjadi ketika LeBron mampu memblok lemparan layup Curry di kuarter kedua. Bintang Warriors yang tidak terima dengan aksi yang dilakukan pesaingnya tersebut melontarkan perkataan ke arah lawan. Untungnya, LeBron tidak terpancing dengan aksi juniornya tersebut.

(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0506 seconds (0.1#10.140)