Leicester City Pantau Calon Penerus N'Golo Kante

Kamis, 23 Juni 2016 - 00:15 WIB
Leicester City Pantau...
Leicester City Pantau Calon Penerus N'Golo Kante
A A A
LONDON - Leicester City belum berhenti mencari pemain berharga murah. Jawara Liga Inggris itu kini membidik Nampalys Mendy dari Nice yang banderolnya tidak lebih dari 6 juta pounds.

Sejauh ini Leicester sudah mendapatkan dua pemain. Meski demikian The Foxes baru mengucurkan kurang dari 3 juta pounds. Kiper Ron-Robert Zieler dibeli seharga 2,6 juta pounds. Sedangkan Luis Hernandez di dapat secara gratis.

Sekarang armada Claudio Ranieri itu ingin memboyong Mendy ke King Power Stadium. Gelandang berusia 23 tahun asal Prancis itu dibidik untuk mengantisipasi dibelinya N'Golo Kante oleh Real Madrid.

“Leicester City merupakan klub yang paling tepat untuk mengembangkan bakat Nampalys Mendy serta menaikan harga pasarnya. Sekalipun ada klub lain yang menginginkannya, Mendy akan bergabung dengan Leicester,” jelas orang dekat Mendy, dilansir L'Equipe.

Leicester mengklaim gaya permainan Mendy hampir sama seperti Kante. Hanya saja, bekas pemain AS Monaco itu punya kelebihan bisa ikut membantu pertahanan. Disamping itu, dia punya daya saing tinggi.

Walau masih tergolong muda, Mendy selalu masuk starting line up. Buktinya, dia tampil hingga 38 kali di Liga Prancis musim lalu dan selalu merumput hingga 90 menit. Dia mencatat satu gol dan dua assist.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5347 seconds (0.1#10.140)