Dominasi Jerman Sejak Piala Dunia 1958 Berakhir

Jum'at, 08 Juli 2016 - 04:40 WIB
Dominasi Jerman Sejak...
Dominasi Jerman Sejak Piala Dunia 1958 Berakhir
A A A
MARSEILLE - Dua gol yang dicetak Antonie Griezmann saat Prancis mengalahkan Jerman di babak semifinal Piala Eropa 2016 tercatat dalam sejarah baru. Kemenangan Prancis atas Jerman merontokkan dominasi Tim Panser dalam 58 tahun terakhir.

Griezmann mencetak gol pertamanya pada pertandingan tersebut melalui titik putih. Wasit Nicola Rizzoli menghadiahi Prancis tendangan penalti setelah Bastian Schweinsteiger menyebtuh bola menggunakan tangannya.

Sebagai eksekutor, Griezmann merubah papan skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Prancis di babak pertama. Dia bahkan menegaskan keperkasaan timnya usai menggandakan skor di babak kedua. Kemenangan Prancis 2-0 menyingkirkan Jerman dari turnamen.

Tak hanya sekadar mengantar Prancis ke final, gol Griezmann juga merontokkan dominasi Jerman yang tertanam sejak hampir 60 tahun lalu. Pasalnya, ini merupakan kemenangan pertama Prancis atas Jerman di pertandingan kompetitif, sejak Piala Dunia 1958.

(Baca juga: Sepasang Gol Griezmann Bawa Prancis ke Final Piala Eropa 2016)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1000 seconds (0.1#10.140)