Tim Voli Putri Indonesia Sukses Kalahkan Filipina
A
A
A
SINGAPURA - Tim Voli putri Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dalam pertandingan pertama cabang bola voli putri ASEAN University Games 2016 yang dilangsungkan di Multi-Purpose Sports Halls (MPSH) 5, National University of Singapore, Singapura, Senin (11/7). Di laga ini, Indonesia mengalahkan Filipina dengan skor 3-1.
Hasil positif ini diharapkan bisa terus dipertahankan dan memacu cabang-cabang lain untuk mendulang hasil serupa. “Alhamdulillah, pertandingan pertama sudah bisa dilalui dengan baik. Semoga ini menjadi awal keberhasilan,” kata Syahril Chaniago, Ofisial Kontingen Indonesia.
Kontingen Indonesia datang ke Singapura dengan kekuatan 207 atlet. Mereka akan tampil di 11 cabang olahraga, antara lain silat, panahan, atletik, pentaque, bola basket, badminton, renang, dan menembak. Dalam even antar mahasiswa se ASEAN kali ini, Indonesia mematok target berada di tiga besar.
“Di ASEAN University Games 2014 yang berlangsung di Palembang, Indonesia menjadi juara umum. Harapan kami, cabang-cabang seperti pencak silat, badminton, atletik, dan renang bisa jadi cabang pendulang emas, sehingga target 3 besar bisa tercapai,” lanjut Syahril.
ASEAN University Games 2016 berlangsung sejak 9 Juli dan berakhir pada 19 Juli. Untuk kali ini, even yang berlangsung setiap dua tahun sekali tersebut mempertandingkan 16 cabang. Ini adalah kali ketiga Singapura bertindak sebagai tuan rumah. Indonesia menjadi negara yang paling sering menyabet gelar juara umum dengan koleksi 11 gelar sejak even ini pertama kali bergulir di tahun 1981.
Hasil positif ini diharapkan bisa terus dipertahankan dan memacu cabang-cabang lain untuk mendulang hasil serupa. “Alhamdulillah, pertandingan pertama sudah bisa dilalui dengan baik. Semoga ini menjadi awal keberhasilan,” kata Syahril Chaniago, Ofisial Kontingen Indonesia.
Kontingen Indonesia datang ke Singapura dengan kekuatan 207 atlet. Mereka akan tampil di 11 cabang olahraga, antara lain silat, panahan, atletik, pentaque, bola basket, badminton, renang, dan menembak. Dalam even antar mahasiswa se ASEAN kali ini, Indonesia mematok target berada di tiga besar.
“Di ASEAN University Games 2014 yang berlangsung di Palembang, Indonesia menjadi juara umum. Harapan kami, cabang-cabang seperti pencak silat, badminton, atletik, dan renang bisa jadi cabang pendulang emas, sehingga target 3 besar bisa tercapai,” lanjut Syahril.
ASEAN University Games 2016 berlangsung sejak 9 Juli dan berakhir pada 19 Juli. Untuk kali ini, even yang berlangsung setiap dua tahun sekali tersebut mempertandingkan 16 cabang. Ini adalah kali ketiga Singapura bertindak sebagai tuan rumah. Indonesia menjadi negara yang paling sering menyabet gelar juara umum dengan koleksi 11 gelar sejak even ini pertama kali bergulir di tahun 1981.
(sbn)