Liga Primer Inggris yang Paling Seksi Sedunia

Sabtu, 13 Agustus 2016 - 07:01 WIB
Liga Primer Inggris...
Liga Primer Inggris yang Paling Seksi Sedunia
A A A
JAKARTA - Perjalanan tandang Sunderland ke markas Manchester City pada partai terakhir pekan pertama Liga Primer Inggris (EPL) 2016-17, Sabtu (13/8) pukul 23:30 WIB, ternyata bakal menandai sebuah momen historis di sepak bola Inggris. Selain menjadi debut Josep ‘Pep’ Guardiola di EPL, bisa jadi defender dengan nilai transfer termahal di sepak bola Inggris, John Stones, akan melakoni laga pertamanya bersama Man. City.

Meski begitu, walau keduanya akan jadi kabar utama media, ada pula sejarah yang akan tercipta yakni saat pertarungan kedua klub mencapai setengah babak. Karena pada titik tersebut, jumlah pendapatan hak siar EPL awal musim 2016-17 sudah melewati jumlah pendapatan hak siar seluruh pertandingan Liga Inggris First Division 25 tahun silam, atau musim terakhir sebelum namanya berubah menjadi Premier League.

Yang bikin mencengangkan, ternyata laga Man. City vs Sunderland hanya akan menjadi laga kedua EPL hari pertama pekan I yang disiarkan secara nasional (domestik, se-Britania Raya) selain laga pertama, yakni ketika Hull City menjamu juara bertahan, Leicester City.

Musim ini sendiri menandai dimulainya kontrak tiga tahun hak siar domestik EPL yang mana Sky dan BT Sport bergabung untuk mendapatkannya dengan menggelontorkan dana masif 5,14 miliar Poundsterling (USD 6,67 miliar) atau kalau mau disetarakan dengan kurs Sabtu (13/8/2016) akan menjadi Rp 87 triliun.

Bagi klub kontestan EPL, tentu ini adalah sebuah kabar luar biasa positif, karena jumlah itu meningkat dari kontrak hak siar domestik sebelumnya (musim 2013-16), yang berada pada angka 3,02 miliar Poundsterling.

Menurut laporan Deloitte Annual Review of Football Finance, EPL akan meraup pemasukan sekitar 1,1 Miliar Poundsterling dari pasar internasional saja (belum dari sektor lain). Yang mana akan menjadikan EPL sebagai liga olah raga dengan jumlah pemasukan terbanyak untuk pasar hak siar non-domestik.

Jumlah itu saja sudah lebih banyak dua kali lipat dari uang hak siar La Liga, sebagai kompetisi nomor dua termahal setelah EPL. Dan dengan pemecahan rekor nilai transfer pemain oleh Manchester United setelah memulangkan Paul Pogba (100 juta Pounds). Kemudian Manchester City yang menebus John Stones seharga 47,5 juta Pounds. Telah membuat pengeluaran klub-klub EPL pada bursa transfer musim panas 2016 mencapai 855 juta Pounds.

Bandingkan dengan gabungan musim panas dan musim dingin lalu di mana jumlah yang dikeluarkan mencapai 1 miliar Pounds. Dan batas waktu transfer pemain musim panas 2016 masih belum habis hingga 31 Agustus tengah malam waktu setempat. Plus bursa transfer pemain Januari 2017 masih akan dihitung, dengan prediksi jumlah pengeluaran klub-klub EPL di bursa transfer musim lalu akan dilewati.

Sementara itu, OrangeTV sebagai TV berbayar dengan Jargonnya “Jagoannya Sepak Bola”, kembali menjadi yang terlengkap menyiarkan pertandingan LIVE Liga Inggris, Liga Champions & Europa, Liga Spanyol, Ligue 1, MLS, Eredivisie, Bundelisga musim 2016-2019 mendatang.

Cukup dengan mengaktifkan paket Sporty+ ( Kode Paket 18 – KUBand ) atau Olah Raga+ ( Kode Paket 126 – C Band ), Pelanggan selain dapat menikmati Channel Olahraga yaitu beIN Sports 1,beIN Sports 2, beIN Sports 3, Fox Sports, Fox Sports 2, Fox Sports 3, Fox Sport News, Fight Sport ,Out door , Festival 604 dan Quad Sport Channel plus adanya paket spesial Agustus 2016.

Ayi Farid Wajdi, Country Director beIN Indonesia dalam siaran persnya mengatakan “BeIN dengan bangga dapat bekerjasama kembali bersama OrangeTV selama 3 musim kedepan, dengan adanya kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah pelanggan TV berbayar ‘Jagoannya Sepak Bola’ di Indonesia“.

Sebagai TV berbayar dengan jangkauan terluas di seluruh Indonesia, mereka dengan bangga akan terus memanjakan jutaan seluruh para pecinta bola di tanah air setelah selama 3 musim lalu membuktikan menjadi TV berbayar satu-satunya yang menayangkan pertandingan terlengkap kepada seluruh pecinta bola dengan menayangkan laga Big match dan Super Big match, dan satu-satunya yang menayangkan 10 Live match per minggu secara serempak dan menayangkan 380 Match permusim LIVE di channel beIN Sports 1, beIN Sports 2 dan beIN Sports 3.

Commercial Director OrangeTV, Greeny S Dewayanti mengatakan “OrangeTV tetap pada Komitmennya untuk memanjakan pelanggan dan partner kerjanya dealer dan fistributor, Kali ini pelanggan dapat menyaksikan liga dunia tersebut kapan pun dan dimanapun dengan aplikasi genflix secara gratis, Selain itu Program Orange Premier League berhadiah mobil untuk dealer dan distributor diadakan kembali,” ungkap Greeny.

Ditambahkan oleh Greeny kalau pihaknya akan selalu memberikan VAS ( Value Added Services ) kepada semua pelanggannya. Kini selain dapat menyaksikan tayangan bola terlengkap di rumah anda, pelanggan dapat menyaksikan juga channel BeIN 1, 2, 3 di Smartphone, Android, IOS dimanapun dan kapanpun, melalui layanan OrangeGo di Genflix.co.id.
(sbn)
Berita Terkait
Gol Marcos Alonso Tunda...
Gol Marcos Alonso Tunda Pesta Juara Manchester City
Pep Guardiola: Liga...
Pep Guardiola: Liga Spanyol Lebih Penuh Tekanan daripada Liga Inggris
Manchester City Dilarang...
Manchester City Dilarang Bersantai
Permalukan Leicester...
Permalukan Leicester City, Manchester United Ukir Tiga Kemenangan Beruntun
Debut Manis Haaland,...
Debut Manis Haaland, Manchester City Gasak West Ham United
Istirahatkan Haaland,...
Istirahatkan Haaland, Chelsea Didepak City di Piala Liga Inggris
Berita Terkini
Jurang Finansial di...
Jurang Finansial di Balik Gemerlap UFC 314: Siapa Kaya, Siapa Merana?
4 jam yang lalu
Perbandingan Karier...
Perbandingan Karier Saul Canelo Alvarez vs Floyd Mayweather Jr, Siapa Lebih Mentereng?
5 jam yang lalu
Evandra Florasta Janji...
Evandra Florasta Janji Berikan Segalanya di Piala Dunia U-17 2025!
6 jam yang lalu
Siapa Kapten ASEAN All-Stars...
Siapa Kapten ASEAN All-Stars Lawan MU? Pundit Malaysia Jagokan Jay Idzes!
7 jam yang lalu
Daftar 25 Stadion Sepak...
Daftar 25 Stadion Sepak Bola Terbaik Dunia 2025: Ikon Arsitektur, Sejarah Magis, dan Atmosfer Membara
7 jam yang lalu
Megawati Hangestri Gabung...
Megawati Hangestri Gabung Gresik Petrokimia Jelang Final Four Proliga 2025
8 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved