Janji Reformasi Persela, Aji Santoso Bidik Debut Manis vs Persija

Senin, 12 September 2016 - 15:33 WIB
Janji Reformasi Persela, Aji Santoso Bidik Debut Manis vs Persija
Janji Reformasi Persela, Aji Santoso Bidik Debut Manis vs Persija
A A A
LAMONGAN - Pelatih anyar Persela Lamongan Aji Santoso ingin timnya ada perubahan positif dalam waktu dekat. Mantan Pelatih Persebaya Surabaya itu resmi bekerjanya di Stadion Surajaya mulai Senin (12/9/2016).

Kendati bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha, Persela tetap berlatih di bawah arahan pelatih baru. Aji menggelar persiapan menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 di Stadion Surajaya, Lamonmgan, Jumat (16/9/2016).

Mantan pelatih timnas U-23 itu berharap kedatangannya bersama asisten pelatih Mustaqim memberi efek positif kepada motivasi pemain Persela. Mantan pemain Arema Malang itu membidik debut manis melawan Macan Kemayoran.

"Jelas harapan saya ingin ada perubahan secepatnya di Persela. Saya ingin di pertandingan lawan Persija nanti bisa berakhir dengan kemenangan. Memang saya lihat masih ada beberapa kelemahan di tim dan akan saya benahi dalam beberapa hari ke depan," jelas Aji.

Persela sudah melewatkan tiga pertandingan kandang tanpa kemenangan. Terakhir kali meraih tiga angka di Surajaya adalah saat mengalahkan Pusamania Borneo FC 1-0 pada 24 Juli silam. Setelah itu Persela dipecundangi Persiba Balikpapan, Bhayangkara FC dan imbang lawan PSM Makassar.

Walau sudah lama tidak merasakan kemenangan di kandang, Aji Santoso masih yakin Laskar Joko Tingkir masih mempunyai semangat membara untuk mendapat tiga angka. Dia sama sekali tidak khawatir dengan potensi rendahnya kepercayaan diri pemain lantaran Persela terdampar di dasar klasemen ISC A 2016 atau peringkat 18 dengan 15 poin.

"Sudah menjadi tugas kami sebagai pelatih untuk memotivasi dan menyemangati pemain. Saya optimistis Persela masih mempunyai kesempatan untuk memperbaiki diri sehingga nantinya akan berada di papan tengah pada akhir musim," demikian keyakinan Aji.

Selain memiliki pelatih baru, menghadapi Persija Jakarta sejatinya juga menjadi kans untuk bangkit. Sebab tim kebanggaan The Jak tersebut juga masih sangat labil dan berhabitat di papan bawah klasemen. Rekor Persija yang nyaris selalu buruk di luar kandang, bisa menjadi ada tersendiri bagi Persela.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8559 seconds (0.1#10.140)
pixels