Ukir Sejarah, Tenis Beregu Jatim Kawinkan Emas PON

Jum'at, 23 September 2016 - 20:23 WIB
Ukir Sejarah, Tenis...
Ukir Sejarah, Tenis Beregu Jatim Kawinkan Emas PON
A A A
BANDUNG - Sejarah baru diukir petenis Jawa Timur di ajang PON 2016. Untuk pertama kalinya, Jatim berhasil mengawinkan medali emas beregu putra dan putri.

Momen bersejarah ini tercipta setelah Anthony Susanto dkk memamerkan perjuangan luar biasa di nomor tenis beregu putra. Menghadapi Jawa Barat selaku tuan rumah di final yang digelar di Lapangan Tenis Taman Maluku, Bandung, Jumat (23/9), Jatim berdiri di podium pertama setelah menang 2-1.

Kemenangan yang direngkuh wakil Jatim ini tidak mudah. Bukan hanya menghadapi lawan di lapangan, juga harus menahan teror ratusan penonton tuan rumah yang tak henti memberi dukungan pada Achad Imam dkk.

“Emas ini sangat berharga buat Jatim. Bukan hanya mengalahkan tuan rumah, tapi ini jadi modal kepercayaan diri di nomor perorangan nanti,” ucap Manajer Tenis Lapangan Jatim, Didik Utomo Pribadi, pada sindonews usai pertandingan.

Jatim membuka kemenangan di partai pertama melalui tunggal putra Anthony Susanto yang unggul dua set langsung atas tunggal putra Jabar, Achad Imam, 6-1, 6-3. Namun, Jabar berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1, setelah tunggal kedua Jatim M Rifki ditekuk tunggal kedua Jabar, Nuradim.

Pada partai ketiga sekaligus penentuan ganda Jatim Roy Cahyo/Anthony Susanto mampu menjinakan ganda Jabar Tio Juhandi/Nuradim. Di set pertama Jatim unggul 7-5. Tapi, pda set kedua Jabar berhasil menang 3-6. Jatim akhirnya bersuka ria setelah babak tambahan menang, 10-0.

“Sebelum partai babak final digelar, Jatim sendiri sebenarnya sudah sempat mengalahkan Jabar di babak awal. Saya sempat khawatir kita akan meremahkan Jabar. Tapi mental dan semangat anak-anak luar biasa. Tidak terpengaruh tekanan penonton,” tambah Utomo.

Sementara di beregu putri, Jatim juga merebut emas setelah mengalahkan DKI Jakarta 2-1. Keberhasilan mengawinkan medali emas di nomor beregu menjadi sejarah baru tenis Jatim di PON. Sebab, di PON 2012 lalu, tenis Jatim gagal menyumbang emas.
(mir)
Berita Terkait
Dua Finalis PON XIX...
Dua Finalis PON XIX Jawa Barat dan Maluku Utara Bertemu di Group B
5 Fakta Unik PON XX...
5 Fakta Unik PON XX Papua 2021, dari Keamanan hingga Noken
7 Arena PON XX Papua...
7 Arena PON XX Papua 2021 yang Diresmikan Presiden Jokowi
Buka Ramadhan Fair XIX,...
Buka Ramadhan Fair XIX, Wali Kota Medan Tegaskan Agar Aktivitas Jual-Beli Berhenti Saat Tarawih
Memalukan! Muktamar...
Memalukan! Muktamar XIX Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah di Kendari Ricuh
2 Partai Tinju Internasional...
2 Partai Tinju Internasional Guncang Bali Big Fight XIX
Berita Terkini
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
1 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
2 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
3 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
3 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
5 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
5 jam yang lalu
Infografis
Harga Emas Menggila,...
Harga Emas Menggila, Kini Tembus Rp1,9 Juta Per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved