Ditarget Papan Tengah, Eduard Tjong Langsung Bangun Kekuatan

Selasa, 27 September 2016 - 18:53 WIB
Ditarget Papan Tengah,...
Ditarget Papan Tengah, Eduard Tjong Langsung Bangun Kekuatan
A A A
GRESIK - Manajemen Persegres Gresik United tak membebani target muluk untuk pelatih baru Eduard Tjong. Mantan pelatih timnas U-19 itu hanya mendapatkan tugas membawa Laskar Jaka Samudera finis di papan tengah klasemen akhir ISC 2016.

Tugas yang terlihat sederhana tetapi sesungguhnya tidak mudah. Persegres kini memang berada di peringkat 14 klasemen sementara atau tidak lagi di posisi kritis. Tetapi bobot lawan yang dihadapi ke depannya benar-benar bisa menjadi tantangan rumit.

Empat pertandingan ke depan misalnya, hanya PS TNI yang levelnya di bawah Persegres jika bicara peringkat di klasemen. Sedangkan tim lainnya jauh di atas Ahus Indra dkk, sebut saja Arema Cronus, Sriwijaya FC, serta Pusamania Borneo FC.

"Saya diberi tugas oleh manajemen untuk membawa Persegres ke papan tengah, minimal peringkat 10. Saya optimistis bisa memperbaiki peringkat karena saya lihat tim ini mempunyai kualitas cukup bagus," kata Eduard Tjong setiba di Gresik.

Edu mengatakan diriya telah melihat jadwal pertandingan tim barunya dan diakui sangat tidak mudah mencari poin sempurna di sisa putaran dua. Tapi, dengan keyakinan dan optimisme yang dibarengi kerja keras, Edu optimistis bisa mencapai target.

Pelatih asal Solo ini sudah berada di Gresik sejak Senin (26/9/2016) sore dan hanya melihat situasi latihan. Edu baru bekerja penuh di Stadion Petrokimia pada Selasa (27/9/2016) dan langsung menata kekuatan untuk menghadapi PS TNI akhir pekan ini.

"Saya sebagian sudah mengenal pemain-pemain di sini, jadi sudah tahu bagaimana karakternya. Semoga ini membawa dampak positif. Ada banyak pemain muda dan saya rasa mereka punya kemampuan yang bisa diandalkan," ungkapnya.

Soal bagaimana strategi yang nanti bakal dimainkan, eks pelatih Persela Lamongan ini belum menguak lebih jauh. Bagaimana pun dia akan terlebih dulu menyesuaikan tipikal pemain Persegres denhan taktik yang nanti diterapkan.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1727 seconds (0.1#10.140)