Hasil Pemanasan: Vinales Tercepat, Rossi Terjun Bebas

Minggu, 30 Oktober 2016 - 10:26 WIB
Hasil Pemanasan: Vinales...
Hasil Pemanasan: Vinales Tercepat, Rossi Terjun Bebas
A A A
SEPANG - Grand Prix Malaysia 2016 bakal berlangsung sengit. Pasalnya sejauh ini pembalap belum tampil konsisten sejak sesi latihan bebas, kualifikasi, hingga pemanasan.

Hal itu terbukti ketika Maverick Vinales keluar sebagai yang tercepat di pemanasan. Tampil dalam kondisi cuaca yang bersahabat di Sirkuit Internasional Sepang, Minggu (30/10/2016) pagi, joki tim Suzuki mencatatkan waktu 2 menit 1.146 detik. Boleh dikatakan catatan yang dicetak oleh pemilik nomor 25 lebih cepat ketimbang di sesi kualifikasi, kemarin.

Perubahan juga terjadi di posisi kedua hingga kelima. Andrea Dovizioso yang bakal memulai balapan dari barisan terdepan justru kewalahan saat turun di pemanasan. Pembalap Ducati itu turun ke urutan keempat atau di belakang Andrea Iannone dan Marc Marquez. Sementara peringkat kelima ditempati Jorge Lorenzo.

Hasil kurang bagus justru dirasakan Valentino Rossi. Ya, jagoan Sepang yang sudah mengoleksi enam kemenangan di Negeri Jiran itu malah merosot ke urutan 16.

Berikut hasil pemanasan:

1. Maverick Vinales Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 1.146s
2. Andrea Iannone Ducati Team (Desmosedici GP) 2m 1.353s +0.207s
3. Marc Marquez Repsol Honda Team (RC213V) 2m 1.591s +0.445s
4. Andrea Dovizioso Ducati Team (Desmosedici GP) 2m 1.650s +0.504s
5. Jorge Lorenzo Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 2m 1.701s +0.555s
6. Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V) 2m 1.790s +0.644s
7. Danilo Petrucci Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 2m 2.165s +1.019s
8. Pol Espargaro Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 2m 2.220s +1.074s
9. Bradley Smith Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 2m 2.436s +1.290s
10. Stefan Bradl Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 2.542s +1.396s
11. Alvaro Bautista Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 2.576s +1.430s
12. Scott Redding Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 2m 2.694s +1.548s
13. Yonny Hernandez Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 2m 2.876s +1.730s
14. Jack Miller Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 2m 2.932s +1.786s
15. Eugene Laverty Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 2m 3.177s +2.031s
16. Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 2m 3.189s +2.043s
17. Aleix Espargaro Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 3.402s +2.256s
18. Hector Barbera Ducati Team (Desmosedici GP) 2m 3.439s +2.293s
19. Hiroshi Aoyama Repsol Honda Team (RC213V) 2m 3.633s +2.487s
20. Tito Rabat Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 2m 4.291s +3.145s
21.Loris Baz Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 2m 5.299s +4.153
(bbk)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
31 menit yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
1 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
1 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
2 jam yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
3 jam yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
4 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved