Ini Kata Riedl Jelang Indonesia vs Singapura

Kamis, 24 November 2016 - 17:33 WIB
Ini Kata Riedl Jelang...
Ini Kata Riedl Jelang Indonesia vs Singapura
A A A
MANILA - Tim nasional Indonesia bakal melakoni laga hidup mati di fase penyisihan grup A Piala AFF 2016. Bertempat di Rizal Memorial Stadium, Jumat (25/11/2016), Indonesia dituntut meraih kemenangan jika ingin lolos ke babak semifinal.

Namun mewujudkan hal tersebut bukanlah tugas mudah. Sebab Singapura juga menginginkan kemenangan dan mereka diyakini bakal bermain lebih ngotot dari biasanya.

"Kita harus menang lawan Singapura. Mereka juga ingin menang dalam laga besok. Strategi bertahan Singapura saya rasa cukup berhasil di dua pertandingan sebelumnya. Jika mereka melakukan hal tersebut pada laga nanti, maka saya sudah mempersiapkan tim untuk mengantisipasi hal itu," ucap pelatih Indonesia, Alfred Riedl. (Baca juga: Timnas Indonesia Antisipasi Taktik 'Parkir Bus' ala Singapura)

Saat ini Indonesia masih terpaku di dasar klasemen grup A. Skuat Garuda baru memiliki satu poin, setara dengan Singapura. Untuk lolos, Indonesia tidak hanya membutuhkan kemenangan. Mereka juga harus berharap agar Filipina yang memiliki dua poin, kalah atau imbang saat melawan Thailand.

"Apapun bisa terjadi dalam sepak bola. Saya rasa nanti akan menjadi pertandingan terbuka dan menarik," tegas Riedl.

Dalam laga nanti, Indonesia kemungkinan besar tidak bakal diperkuat tiga pemainnya. Stefano Lilipaly, Evan Dimas dan Rizky Pora sedang mengalami cedera. Andik Vermansyah sebenarnya juga tidak fit. Namun sepertinya ia bakal tampil dalam laga menentukan ini.

"Soal Stefano dan Rizky Pora, kami tidak mau ambil resiko. Kami akan lihat kondisi mereka dalam latihan malam ini," ucap Riedl. "Pemain pengganti sudah saya siapkan. Kami harus lebih fokus dalam laga nanti dan tampil selepas mungkin," pungkas pelatih kebangsaan Austria tersebut.
(bep)
Berita Terkait
Piala AFF 2022: Indonesia...
Piala AFF 2022: Indonesia Terakhir Menang Tahun 2016, Ini yang Membuat Vietnam Besar Kepala
Persiapkan AFF di Singapura,...
Persiapkan AFF di Singapura, Timnas Indonesia Diberangkatkan ke Turki
Puji Mentalitas dan...
Puji Mentalitas dan Fisik Skuad Timnas Indonesia U-16, Erick Thohir Minta Tak Berpuas Diri
Intip Latihan Terakhir...
Intip Latihan Terakhir Timnas Indonesia Jelang Lawan Kamboja di Piala AFF 2022
Berapa Kali Timnas Indonesia...
Berapa Kali Timnas Indonesia Juara Piala AFF?
Bertepatan di Hari Natal,...
Bertepatan di Hari Natal, Ricky Kambuaya Optimistis Timnas Indonesia Lolos ke Final
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
2 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
6 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
7 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
7 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
8 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
8 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved