Indonesia Diminta Torehkan Sejarah

Selasa, 13 Desember 2016 - 17:59 WIB
Indonesia Diminta Torehkan...
Indonesia Diminta Torehkan Sejarah
A A A
BOGOR - Final Piala AFF 2016 mempertemukan Indonesia dengan Thailand. Pertarungan kedua tim bakal digelar pada 14 dan 17 Desember 2016.

Sepanjang sejarah Piala AFF, Indonesia belum pernah merasakan gelar juara. Prestasi tertinggi Tim Garuda hanyalah status runner up pada 2000, 2002, 2004 dan 2010.

Sementara hal sebaliknya dirasakan oleh Thailand. Tim Gajah Perang sudah empat kali juara yakni pada Piala AFF edisi 1996, 2000, 2002 dan 2014.

Melihat fakta tersebut, Alfred Riedl menilai Indonesia bukan favorit dalam final nanti. Namun ia tidak sedikitpun mengecilkan peluang tim asuhannya. Riedl tetap yakin Indonesia dapat menorehkan sejarah di Piala AFF tahun ini. (Baca juga: Alfred Riedl: Indonesia Bukan Favorit)

"Kami menghadapi tim nomor satu di Asia Tenggara dan kami tahu laga nanti pasti berjalan sulit. Tapi kami ingin membuat sejarah dengan meraih gelar juara untuk pertama kalinya," ucap Rield saat jumpa pers di Hotel Aston Lake, Sentul, Bogor, Selasa (13/12/2016).

"Kami harus membuat banyak perubahan strategi. Intinya kami harus bermain sebagai satu kesatuan tim. Kami harus tampil dengan semangat yang luar biasa. Kami datang untuk memenangkan kejuaraan ini. Kami akan menunjukkan apa yang kami miliki," tegasnya.

Sebelumnya Indonesia dan Thailand sudah bertemu di babak penyisihan grup A. Tampil di Philippine Stadium 19 November 2016 lalu, Andik Vermansyah Cs dipaksa menyerah 2-4.
(bep)
Berita Terkait
Piala AFF 2022: Indonesia...
Piala AFF 2022: Indonesia Terakhir Menang Tahun 2016, Ini yang Membuat Vietnam Besar Kepala
Persiapkan AFF di Singapura,...
Persiapkan AFF di Singapura, Timnas Indonesia Diberangkatkan ke Turki
Puji Mentalitas dan...
Puji Mentalitas dan Fisik Skuad Timnas Indonesia U-16, Erick Thohir Minta Tak Berpuas Diri
Intip Latihan Terakhir...
Intip Latihan Terakhir Timnas Indonesia Jelang Lawan Kamboja di Piala AFF 2022
Berapa Kali Timnas Indonesia...
Berapa Kali Timnas Indonesia Juara Piala AFF?
Bertepatan di Hari Natal,...
Bertepatan di Hari Natal, Ricky Kambuaya Optimistis Timnas Indonesia Lolos ke Final
Berita Terkini
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
1 jam yang lalu
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
2 jam yang lalu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
6 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
10 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
11 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
11 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved