Tunggu Ward, Kovalev Belum Pikirkan Kelas Penjelajah

Senin, 02 Januari 2017 - 06:04 WIB
Tunggu Ward, Kovalev...
Tunggu Ward, Kovalev Belum Pikirkan Kelas Penjelajah
A A A
FORT LAUDERDALE - Persaingan di kelas penjelajah saat ini tengah memanas, namun mantan juara kelas berat ringan, Sergey Kovalev masih belum menaruh minat untuk meramaikan persaingan.Meskipun begitu, petinju asal Rusia itu tidak mau menutup diri apabila sewaktu-waktu akan hijrah ke divisi yang saat ini dihuni oleh sejumlah nama menarik seperti Oleksandr Usyk, Tony Bellew, Marco Huck, Murat Gassiev dan beberapa lainnya.Kovalev terpaksa harus menyerahkan mahkota kelas berat ringan WBA Super/IBF/WBO kepada Andre Ward, setelah menderita kekalahan angka mutlak dalam pertarungan yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat, 20 November 2016.Kovalev memang sedang menantikan kemungkinan tarung ulang kontra Ward, akan tetapi sejauh ini masih belum ada tanda-tanda bahwa duel ulang akan terjadi. Sementara, Ward justru mendengungkan kemungkinan gantung sarung tinju. Jika Ward benar-benar pensiun, maka tiga sabuk juara kelas berat ringan bakal lowong.Namun, apabila duel ulang versus Ward terjadi, dan Kovalev mampu merebut kembali mahkota juaranya, maka petinju berjuluk Krusher itu akan menimbang keputusan untuk terjun ke jajaran kelas penjelajah. "Ketika saatnya naik divisi, saya akan siap. Semuanya akan tergantung pada bagaimana peristiwa akan terjadi di divisi kelas berat ringan," ucap Kovalev dikutip Boxing Scene, Minggu (1/1/2017)."Jika gelar juara akan dilowongkan dan sabuk juara berpencar, maka kami akan mencoba untuk mengumpulkannya lagi. Saya sudah di atas, dan masih kelas berat ringan. Jadi mungkin masuk akal (ke depannya) naik ke divisi penjelajah dan kemudian melihat untuk mencapai titik tertinggi di sana, untuk menjadi yang terbaik," tuturnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0972 seconds (0.1#10.140)