Sevilla Putus Rekor Tak Terkalahkan Real Madrid
A
A
A
SEVILLE - Sevilla membungkam Real Madrid dengan skor 2-1 saat bertanding di Stadion Ramon Sanchez Piszjuan, Senin (16/1/2017) dini hari WIB. Sempat tertinggal lebih dulu, tim asuhan Jorge Sampaoli sukses membalikkan keadaan untuk memastikan rekor tak terkalahkan Madrid terhenti.
Madrid yang sebelumnya nyaris kalah saat melawan Sevilla di Copa del Rey, harus kembali berhadapan di pekan ke-18 La Liga Spanyol 2016/2017. Misi balas dendam jelas diusung Madrid, yang sebelumnya nyaris dipermalukan sang lawan.
Dan laga sengit yang berlangsung, cuma menghasilkan skor imbang tanpa gol di babak pertama. Meski Sevilla dan Madrid saling jual beli serangan, tidak ada satupun yang berbuah gol.
Di babak kedua, Madrid akhirnya bisa unggul berkat hadiah penalti pada menit ke-67. Pelanggaran kiper Rico kepada Carvajal memaksa wasit Alejandro Hernandez menunjuk titik putih. Cristiano Ronaldo yang jadi eksekutor, tanpa ampun menjebol gawang Sevilla untuk membawa timnya memimpin 1-0.
Memasuki menit ke-80, Madrid terlihat masih mampu mempertahankan keunggulan dari Sevilla. Tapi empat menit berselang, keunggulan mereka sirna setelah Sergio Ramos mencetak gol bunuh diri. Skor berubah jadi 1-1.
Saat laga ditaksir bakal berakhir imbang, Sevilla rupanya mampu mencetak gol kemenangannya di masa injury time. Jovetic yang baru masuk di babak kedua, menjebol gawang Navas sekaligus memastikan timnya menang dengan skor 2-1.
Hasil ini membuat rekor tak terkalahkan Madrid sejak awal musim di semua ajang terhenti di angka ke-40. Tapi kekalahan ini tak membuat posisi tim asuhan Zinedine Zidane bergeser dari singgasana dengan poin 40 dari 17 laga, masih punya tabungan satu pertandingan. Sementara Sevilla membuntuti di peringkat dua dengan poin 39.
Susunan Pemain
Sevilla: Rico, Mariano, Pareja, Rami, Escuredo, Iborra (Sarabia 77'), Nzonzi, Vitolo, Vazquez (Jovetic 68'), Nasri, Yedder
Real Madrid: Navas, Fernandez, Ramos, Varane, Marcelo, Kroos (Kovacic 75'), Casemiro, Modric, Carvajal, Ronaldo, Benzema
Madrid yang sebelumnya nyaris kalah saat melawan Sevilla di Copa del Rey, harus kembali berhadapan di pekan ke-18 La Liga Spanyol 2016/2017. Misi balas dendam jelas diusung Madrid, yang sebelumnya nyaris dipermalukan sang lawan.
Dan laga sengit yang berlangsung, cuma menghasilkan skor imbang tanpa gol di babak pertama. Meski Sevilla dan Madrid saling jual beli serangan, tidak ada satupun yang berbuah gol.
Di babak kedua, Madrid akhirnya bisa unggul berkat hadiah penalti pada menit ke-67. Pelanggaran kiper Rico kepada Carvajal memaksa wasit Alejandro Hernandez menunjuk titik putih. Cristiano Ronaldo yang jadi eksekutor, tanpa ampun menjebol gawang Sevilla untuk membawa timnya memimpin 1-0.
Memasuki menit ke-80, Madrid terlihat masih mampu mempertahankan keunggulan dari Sevilla. Tapi empat menit berselang, keunggulan mereka sirna setelah Sergio Ramos mencetak gol bunuh diri. Skor berubah jadi 1-1.
Saat laga ditaksir bakal berakhir imbang, Sevilla rupanya mampu mencetak gol kemenangannya di masa injury time. Jovetic yang baru masuk di babak kedua, menjebol gawang Navas sekaligus memastikan timnya menang dengan skor 2-1.
Hasil ini membuat rekor tak terkalahkan Madrid sejak awal musim di semua ajang terhenti di angka ke-40. Tapi kekalahan ini tak membuat posisi tim asuhan Zinedine Zidane bergeser dari singgasana dengan poin 40 dari 17 laga, masih punya tabungan satu pertandingan. Sementara Sevilla membuntuti di peringkat dua dengan poin 39.
Susunan Pemain
Sevilla: Rico, Mariano, Pareja, Rami, Escuredo, Iborra (Sarabia 77'), Nzonzi, Vitolo, Vazquez (Jovetic 68'), Nasri, Yedder
Real Madrid: Navas, Fernandez, Ramos, Varane, Marcelo, Kroos (Kovacic 75'), Casemiro, Modric, Carvajal, Ronaldo, Benzema
(sbn)