Kutukan Gol Bunuh Diri Menghantui Pemain Real Madrid di La Liga

Selasa, 17 Januari 2017 - 16:05 WIB
Kutukan Gol Bunuh Diri Menghantui Pemain Real Madrid di La Liga
Kutukan Gol Bunuh Diri Menghantui Pemain Real Madrid di La Liga
A A A
MADRID - Kutukan gol bunuh diri selalu menghantui para pemain Real Madrid. Teraktual hal itu tercipta oleh Sergio Ramos, saat Los Blancos takluk 1-2 dari Sevilla pada ajang La Liga, di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (15/1/2017) malam waktu setempat atau Senin (16/1/2017) dini hari WIB.

Akan tetapi Ramos tak perlu malu. Karena bahkan seorang megabintang seperti Cristiano Ronaldo, juga pernah mencatat gol bunuh diri saat berkostum Real Madrid.

Seperti dilaporkan Marca, Ramos yang kemarin melakoni penampilan ke-347 di La Liga bersama Madrid. Rupanya tercatat sebagai pemain ke-50 El Real yang pernah mencetak gol bunuh diri di La Liga.

Sejauh ini, total sudah 61 gol bunuh diri yang menimpa Real Madrid dari 2.741 penampilan mereka di La Liga. Meski begitu, kalau mau dibilang beruntung Madrid terbilang cukup beruntung.

Pasalnya, jumlah gol bunuh diri mereka di La Liga, masih lebih sedikit ketimbang beberapa rival lainnya, seperti Atletico Madrid, Espanyol, Real Sociedad, Athletic Bilbao, Celta Vigo, hingga musuh abadi mereka, Barcelona.

Dalam catatan statistik, rataan gol bunuh diri yang diderita klub-klub yang disebutkan tadi mencapai 1 gol bunuh diri di setiap 45 pertandingan La Liga yang mereka jalani.

Adapun, ada tiga pemain Real Madrid yang merajai daftar gol bunuh diri buat klub mereka di La Liga. Masing-masing dari Corona, Miguel Munoz, dan Pirri, telah membuat tiga gol ke gawang El Real.

Sedangkan Clemente, Andres Sabido, San Jose, Jose Maria Zarraga, serta Ricardo Rocha, masing-masing menciptakan dua gol bunuh diri ke gawang Los Blancos.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7868 seconds (0.1#10.140)
pixels