Preview Arsenal vs Watford: Manfaatkan Krisis Tim Tamu

Selasa, 31 Januari 2017 - 12:10 WIB
Preview Arsenal vs Watford:...
Preview Arsenal vs Watford: Manfaatkan Krisis Tim Tamu
A A A
LONDON - Arsenal punya catatan bagus jelang hadapi Watford di pekan ke-23 Liga Primer Inggris, Rabu (1/2/2017) dini hari WIB. Dalam tujuh laga terakhirnya Meriam London tak pernah mengalami kekalahan.

Apa yang mereka dapat berbeda jauh dari yang dialami Watford. Tim asuhan Walter Mazzarri cuma merasakan satu kemenangan dari tujuh pertandingan terakhirnya. Kondisi Pasukan Kuning makin parah sebab tujuh pemainnya dipastikan absen saat berkunjung ke Emirates Stadium.

"Kami harus bisa memberikan reaksi yang bagus. Memang tak mudah apalagi banyak pemain yang absen karena cedera. Namun sebagai pelatih saya harus membuat keputusan agar memberi yang terbaik untuk tim ini," kata Mazzarri yang dikutip dari Daily Mail.

Costel Pantilimon, Christian Kabasele, Valon Behrami, Nordin Amrabat, Isaac Success dan Roberto Pereyra sedang terkapar di ruang perawatan medis. Sementara Jose Holebas harus menjalani skorsing akumulasi kartu kuning.

Dalam laga nanti, Mazzarri sepertinya akan menaruh harapan besar pada tiga pemain barunya yakni Mauro Zarate, Tom Cleverley dan juga M'baye Ninang. Meski belum teruji di skuat The Hornets, ketiganya diharapkan bisa membantu tim dalam mencuri poin di markas Arsenal.

Namun misi tersebut tentunya tak akan mudah diwujudkan. Sebab Arsenal sedang berada dalam performa terbaiknya. Apalagi Alexis Sanchez dan kawan-kawan unggul dalam catatan head to head. Pada lima bentrokan terakhir, mereka empat kali mengalahkan Watford.

Jika menang, Arsenal akan bertahan di posisi dua klasemen. Saat ini mereka memiliki 47 poin, tertinggal delapan angka dari Chelsea dan unggul satu angka dari Tottenham Hotspur. Jadi bila kalah, mereka harus siap-siap disenggol oleh kubu The Lily Whites.

Di sisi lain, Watford masih berada di peringkat 14. Jika menang mereka bisa naik dua tingkat. Namun bila sebaliknya, Watford terancam turun ke posisi 16.

Berikut prakiraan susunan pemain kedua tim
Arsenal (4-2-3-1):
Cech; Bellerin, Mustafi, Koscielny, Monreal; Coquelin, Ramsey; Alexis Sanchez, Oezil, Welbeck; Giroud.

Watford (4-3-3): Gomes; Britos, Prodl, Cathcart, Janmaat; Capoue, Cleverley, Doucoure; Ighalo, Deeney, Niang.

-------------------------------
Head to Head
27 Agustus 2016: Watford 1-3 Arsenal
2 April 2016: Arsenal 4-0 Watford
13 Maret 2016: Arsenal 1-2 Watford
17 Oktober 2015: Watford 0-3 Arsenal
27 Desember 2006: Watford 1-2 Arsenal

-------------------------------
5 Laga Terakhir Arsenal
29 Januari 2017: Southampton 0-5 Arsenal
22 Januari 2017: Arsenal 2-1 Burnley
14 Januari 2017: Swansea City 0-4 Arsenal
8 Januari 2017: Preston North End 1-2 Arsenal
4 Januari 2017: AFC Bournemouth 3-3 Arsenal

5 Laga Terakhir Watford
29 Januari 2017: Millwall 1-0 Watford
21 Januari 2017: AFC Bournemouth 2-2 Watford
14 Januari 2017: Watford 0-0 Middlesbrough
7 Januari 2017: Watford 2-0 Burton Albion
4 Januari 2017: Stoke City 2-0 Watford
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0763 seconds (0.1#10.140)