PSM Akan Manjakan Pemain Muda Selama Piala Presiden

Jum'at, 03 Februari 2017 - 22:30 WIB
PSM Akan Manjakan Pemain...
PSM Akan Manjakan Pemain Muda Selama Piala Presiden
A A A
MAKASSAR - PSM Makassar bakal memaksimalkan pemain muda saat mengikuti Piala Presiden 2017. Juku Eja berupaya memberikan kesempatan kepada mereka untuk menambah jam terbang.Kebijakan ini diambil staff kepelatihan lantaran PSM masih harus memantapkan skuat jelang kompetisi sesungguhnya. Meski demikian, tim tertua di Indonesia ini tetap mematok target tinggi di ajang pramusim tersebut.CEO PSM Munafri Arifuddin mengatakan, pihaknya hanya akan mengirimkan satu tim ke Bandung setiap hendak melakoni pertandingan. “Kami akan maksimalkan pemain muda agar mendapat jam terbang. Sebab, tim (pemain lainnya) akan stay di Makassar,” katanya.Meski menetapkan metode ini, Munafri meminta PSM tetap harus melampaui pencapaian saat Piala Presiden tahun 2015, yang lolos hingga babak delapan besar. “Kalau bisa kami lampaui target dari capaian sebelumnya,” sambungnya.Pelatih PSM Robert Alberts mengatakan, terkait Piala Presiden dirinya mengaku kurang paham karena turnamen besar seperti ini dilakukan sebelum liga resmi. “Sebenarnya ini seperti lelucon, karena di mana pun, tidak ada turnamen sebesar ini jelang liga,” katanya.Walau begitu, Robert tetap menyiapkan skuatnya. Hanya saja, dia akan mencoba memaksimalkan pemain muda. “Soal aturannya juga saya cuma tahu harus memainkan pemain muda minimal 3 orang disetiap pertandingan nanti,” tutupnya.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1118 seconds (0.1#10.140)