Aji Santoso Siap Orbitkan Pemain Muda Arema

Rabu, 08 Februari 2017 - 21:00 WIB
Aji Santoso Siap Orbitkan...
Aji Santoso Siap Orbitkan Pemain Muda Arema
A A A
MALANG - Pelatih Aji Santoso menyambut positif program regenerasi yang akan kembali dijalankan Arema FC. Pelatih berusia 46 tahun itu mengaku siap membawa pemain muda ke level yang lebih tinggi.Aji memanfaatkan pengalamannya untuk membina talenta muda Arema agar bersinar di masa depan. Sebab, bisa mendidik pemain dari usia belia sampai jadi terkenal menjadi tantangan tersendiri.(Baca juga: Arema Ingin Kembali Jadi Klub Pencetak Bintang )“Bagi pelatih, bisa mengorbitkan pemain muda menjadi seorang bintang merupakan kepuasan tersendiri. Tapi, tentu saja saya tidak hanya konsentrasi ke sana. Saya juga ingin mendapatkan gelar sebanyak mungkin bersama pemain-pemain yang ada sekarang,” urai Aji.Meski mayoritas pemain muda Arema saat ini diprediksi bakal sulit bersaing meraih gelar juara, khususnya di ajang Piala Presiden 2017, Aji yakin mereka bisa mengatasi tantangan dan tekanan di kompetisi utama.Aji mengakui masalah mental disebut-sebut sebagai salah satu penghalang sebuah tim berkekuatan muda untuk berkibar. Namun, Aji yakin mental Arema sangat memadai, karena sebagian pemain sudah sangat berpengalaman di level tertinggiProgram kerja yang akan digaungkan Aji ini diharapkan dapat memulihkan kembali reputasi Arema yang dulu terkenal sebagai penghasil bintang. Dan, ini sangat kontras dibanding musim lalu ketika masih ditangani Milomir Seslija.
(mir)
Berita Terkait
Catat Sejarah, Berikut...
Catat Sejarah, Berikut Hadiah Juara Piala Presiden 2024
Hasil Piala Presiden...
Hasil Piala Presiden 2022: PSM Makassar Kalahkan Arema FC
Arema FC Permalukan...
Arema FC Permalukan PSIS di Jatidiri Semarang
Melihat Persiapan Arema...
Melihat Persiapan Arema FC Hadapi Borneo FC di Laga Final Piala Presiden 2022
6 Fakta Arema FC Lolos...
6 Fakta Arema FC Lolos ke Final Piala Presiden 2022, Nomor 3 Aksi Brilian Rizky Dwi Febrianto
Arema Melaju ke Semifinal...
Arema Melaju ke Semifinal Piala Presiden 2022
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
9 menit yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
1 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
1 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
2 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
4 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved