Gabriel Absen hingga Akhir Musim

Sabtu, 18 Februari 2017 - 11:05 WIB
Gabriel Absen hingga...
Gabriel Absen hingga Akhir Musim
A A A
MANCHESTER - Pep Guardiola memprediksi jika Gabriel Jesus akan absen hingga akhir musim. Itu disampaikan pelatih Manchester City setelah pemain berkebangsaan Brasil selesai menjalani operasi untuk memperbaiki metatarsal retak, Jumat (17/2) kemarin.

"Saya tidak tahu apakah Gabriel Jesus akan bermain lagi musim ini. Karena tim medis memperkirakan ia harus menjalani pemulihan selama dua atau tiga bulan. Tadi malam dia baru saja menjalani operasi, dan semuanya berjalan sukses," jelas Guardiola seperti dikutip Sky Sports, Sabtu (18/2/2017).

Guardiola berpesan kepada Gabriel untuk tidak memikirkan tentang kembali ke lapangan hijau. Yang harus menjadi perhatiannya sekarang adalah proses pemulihan yang baik. "Sekarang semuanya menjadi tenang, tapi kami tetap memberikan dukungan kepada dia dan keluarganya. Kami akan menunggu sampai ia kembali."
Gabriel Absen hingga Akhir Musim

Gabriel mengalami cedera saat City berhadapan dengan AFC Bournemouth. Penyerang muda berbakat itu ditarik keluar lapangan oleh Guardiola di menit ke-15 setelah merintih kesakitan saat kedudukan masih imbang tanpa gol di babak pertama.
Gabriel Absen hingga Akhir Musim

Cedera yang menimpa Gabriel membuka pintu bagi Sergio Aguero untuk merebut kembali posisi penyerang yang sempat hilang lantaran kedatangan pemain berusia 19 tahun tersebut. Guardiola pun tak menutup diri bahwa ia bakal memberikan tempat tersebut kepada pemain berparpor Argentina.

Terlebih Aguero sudah menunjukkan sikap profesionalnya ketika Guardiola memilih menempatkannya di bangku cadangan. " Dalam pertandingan terakhir melawan Bournemouth setelah menggantikan Gabriel yang mengalami cedera, dia (Sergio) datang dan bermain baik. Saya tidak pernah memiliki keraguan tentang kualitas Sergio karena ia selalu menunjukkan itu," tutup Guardiola.

Baca juga:
Gabriel Jesus Diperkirakan Absen Tiga Bulan
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1357 seconds (0.1#10.140)