Prediksi Skor West Ham vs Chelsea, Liga Inggris 7/3/2017

Senin, 06 Maret 2017 - 08:17 WIB
Prediksi Skor West Ham...
Prediksi Skor West Ham vs Chelsea, Liga Inggris 7/3/2017
A A A
LONDON - Derbi London antara West Ham United lawan Chelsea, jadi penutup pekan 27 Liga Primer Inggris (EPL) 2016/2017, Senin (6/3/2017) malam waktu setempat atau Selasa (7/3/2017) dini hari WIB. Bertempat di London Stadium, The Hammers polesan Slaven Bilic coba menghadang laju The Blues Antonio Conte.

Dalam enam laga terakhirnya di liga, West Ham hanya kalah sekali dan hasil itu mengantar mereka menjauhi zona merah. Namun Chelsea sudah pasti akan berusaha memenangkan pertarungan ini demi mempertahankan keunggulan poin dari kejaran rival.

Pada bentrok terakhir kedua kubu di London Stadium, West Ham unggul 2-1 sekaligus mendepak Chelsea dari arena Piala Liga Inggris 26 Oktober 2016 silam. Nah, bagaimana dengan hasil duel dini hari nanti? Mampukah The Hammers mengulang kesuksesan serupa? Atau tim London Biru ganti membalas kekalahan tersebut? Berikut kami sampaikan kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skornya untuk Anda.

Kabar tim (West Ham)
*Andy Carroll masih berjuang memulihkan diri dari cedera paha yang membuatnya absen kala The Hammers diimbangi Watford 1-1 pada pekan 26. Hasil pemeriksaan terakhir kebugarannya di hari pertandingan akan menentukan apakah dia bakal dimainkan lawan Chelsea atau tidak.
*Michail Antonio dipastikan absen di laga ini karena dikeluarkan wasit saat melawan Watford. Sedangkan Andre Ayew bisa jadi alternatif nomor satu kalau Andy Carroll belum fit. Selain itu, Angelo Ogbonna, Gokhan Tore, dan Diafra Sakho masih teronggok di ruang terapi. Yang kondisinya masih diragukan fit 100 persen di hari pertandingan ada Alvaro Arbaloa, Havard Nordtveit.

Kabar tim (Chelsea)
*Eden Hazard dikabarkan mengalami masalah otot dalam kemenangan 3-1 atas Swansea pada pekan 26, tapi kepulihannya masih ditunggu untuk pertandingan ini. Cesc Fabregas yang tampil moncer di laga terakhir, mungkin akan digantikan Nemanja Matic di laga ini guna menemani N’Golo Kante. Sedangkan Pedro dan Willian masih melanjutkan persaingannya di sisi sayap. Mereka bisa diturunkan sekaligus jika Hazard belum oke.

Perkiraan starting eleven
West Ham (4-2-3-1)

Randolph (g): Cresswell, Reid, Fonte, Kouyate; Obiang, Noble; Lanzini, Snordgrass, Feghouli; Ayew

Chelsea (3-4-3)
Courtois (g): Cahill, Luiz, Azpilicueta; Alonso, Kante, Matic, Moses; Willian, Costa, Pedro

Data dan fakta laga
*Chelsea memenangkan 17 dari 20 laga terakhir mereka di liga.
*West Ham belum kalah dari 3 laga terakhir di liga. Tapi mereka hanya bisa meraih 2 hasil imbang dari 2 yang belakangan.
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 pada 4 dari 5 laga terakhir West Ham di liga.
*West Ham meraih 2 kali menang dan 1 kali imbang dari 5 laga kandang terakhir.
*Chelsea sedang dalam jalur tidak kalah 6 laga terakhir di liga (4 menang, 2 imbang) dengan total gol tercipta masing-masing 3 lebih dan 3 kurang dari 2,5 gol.
*Chelsea hanya meraih 1 kali menang dalam 4 laga tandang terakhir di liga (sisanya 1 kalah, 2 imbang).
*Dari 5 duel terakhir kedua kubu di berbagai kompetisi dan di liga, skornya imbang (2 menang, 2 kalah, 1 seri).
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 pada 4 laga terakhir kedua kubu di berbagai ajang.

Prediksi skor: West Ham vs Chelsea (1-2)
Kira-kira berapa prediksi skor tebakan kamu? Kirim lewat komentar di bawah ini ya!
(sbn)
Berita Terkait
Seragam Tandang Terbaru...
Seragam Tandang Terbaru Spurs Mirip Luar Angkasa
Pulang ke Everton, Richarlison...
Pulang ke Everton, Richarlison Dapat Sambutan Spesial
Lukaku Resmi Kembali...
Lukaku Resmi Kembali Berkostum Chelsea!
3 Klub EPL Ini Siap...
3 Klub EPL Ini Siap Jadi Korban Cristiano Ronaldo
Kemenangan Liverpool...
Kemenangan Liverpool Makan Korban, Harvey Elliot Cedera Parah
Jumawa Moyes, Titel...
Jumawa Moyes, Titel Penakluk Tim Besar Tak Lengkap Jika Belum Kalahkan Tim Ini
Berita Terkini
Merab Dvalishvili vs...
Merab Dvalishvili vs Sean O'Malley Jilid II: Pertarungan Ulang Perebutan Gelar Kelas Bantam Dikonfirmasi!
21 menit yang lalu
Sofie Imam Janjikan...
Sofie Imam Janjikan Kontribusi Terbaik untuk Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Tembus Final All England...
Tembus Final All England 2025, Bagas Penuhi Janji ke Leo Rolly Carnando
2 jam yang lalu
Mantan Raja Kelas Terbang...
Mantan Raja Kelas Terbang WBC Charlie Edwards Dihujat karena Kabur dari Duel Andrew Cain
2 jam yang lalu
Dokter Timnas Indonesia...
Dokter Timnas Indonesia Beberkan Kondisi Skuad Garuda Jelang Lawan Australia
2 jam yang lalu
Ini Jadwal Match Bundesliga...
Ini Jadwal Match Bundesliga Pekan 26, Nonton di VISION+ Link di Sini
5 jam yang lalu
Infografis
3 Tim Raksasa Liga Primer...
3 Tim Raksasa Liga Primer Tersingkir dari Piala Liga Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved