Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:28 WIB
loading...
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO! Foto: DAZN
A A A
Duel seru antara George Kambosos Jr dan Daud Yordan semakin memanas menjelang pertarungan pada 22 Maret 2025 di Qudos Bank Arena, Sydney. Kedua petinju tidak hanya bersiap di atas ring, tetapi juga terlibat dalam perang kata-kata yang semakin membakar tensi.

Daud Yordan, petinju Indonesia yang dikenal dengan pukulan kerasnya, mengirimkan pesan penuh tantangan kepada Kambosos Jr. Dalam video yang diunggah DAZN Boxing di media sosial Instagram, Yordan menegaskan bahwa dirinya tidak datang ke Australia untuk sekadar bertanding, tetapi untuk menang.

"Saya tidak datang ke Sydney untuk kalah dari Kambosos. Saya datang untuk menjatuhkan George dengan KO dan saya ingin semua penggemar Indonesia hadir di Sydney untuk menyaksikannya pada 22 Maret di Qudos Bank Arena. Sampai jumpa di arena!" ujar Yordan dengan penuh keyakinan.

Pernyataan Yordan langsung mendapat respons dari Kambosos Jr. Petinju tuan rumah ini tampaknya senang melihat lawannya ikut bermain dalam perang mental sebelum duel berlangsung.

"Saya melihat pesanmu hari ini, itu yang ingin saya dengar! Kamu selama ini tidak banyak bicara. Kamu ingin menjatuhkan saya? Itu akan jadi kesalahan terbesarmu," balas Kambosos Jr.

"Saya tidak sabar menunggu 22 Maret di Qudos Bank Arena. Semua penggemar Indonesia, datanglah! Saya juga punya banyak penggemar Indonesia yang mendukung saya. Tapi waspadalah, penggemar saya, penggemar Australia saya, mereka akan memenuhi arena. Saya akan menjatuhkanmu!" tambahnya.

Laga ini akan menjadi partai utama dalam pertunjukan tinju spektakuler yang juga menampilkan juara dunia kelas bulu wanita WBC, Skye Nicolson, yang akan mempertahankan gelarnya untuk ketiga kalinya melawan Tiara Brown.

Akankah Daud Yordan mampu mewujudkan janjinya untuk menjatuhkan Kambosos Jr di hadapan publik Australia? Atau justru Kambosos Jr yang akan membuktikan bahwa dia masih terlalu tangguh bagi petinju Indonesia? Semua akan terjawab pada malam pertarungan nanti!
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
George Kambosos Kalahkan...
George Kambosos Kalahkan Daud Yordan jika Mau Tantang Juara IBF
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
Terence Crawford Kalahkan...
Terence Crawford Kalahkan Saul Canelo Alvarez, Hashim Rahman: Canelo Manja!
Menang KO saat Debut...
Menang KO saat Debut Kelas Welter Super, Keith Thurman Belum Tertarik Duel Tim Tszyu
Eks Juara Dunia Welter...
Eks Juara Dunia Welter WBC Keith Thurman Comeback Menang KO
Mantan Petinju Kazakhstan...
Mantan Petinju Kazakhstan Musa Abdraim Gagalkan Aksi Penyanderaan Wanita di Bandara
Rekomendasi
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Lanjutkan Rapat di Hotel...
Lanjutkan Rapat di Hotel Mewah, Panja Baru Selesaikan 40% DIM RUU TNI
8 Saham Paling Cuan...
8 Saham Paling Cuan dalam Sepekan Periode 10 - 14 Maret 2025, MINE dan PADI Melejit
Berita Terkini
Sofie Imam Dampingi...
Sofie Imam Dampingi Quentin Jacoba sebagai Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia
16 menit yang lalu
Streaming Villarreal...
Streaming Villarreal vs Real Madrid dan Atletico Madrid vs Barcelona di LaLiga Matchday 28
20 menit yang lalu
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved