Hujani Osasuna Tujuh Gol, Barcelona Bikin Madrid Tertekan

Kamis, 27 April 2017 - 02:36 WIB
Hujani Osasuna Tujuh...
Hujani Osasuna Tujuh Gol, Barcelona Bikin Madrid Tertekan
A A A
BARCELONA - Barcelona membuat Real Madrid tertekan dalam perburuan gelar La Liga 2016/2017. Pasukan Luis Enrique menjaga jarak dengan Madrid setelah menang 7-1 atas Osasuna di Camp Nou, Kamis (27/4/2017) dini hari WIB.

Pesta gol Barcelona di buka Lionel Messi pada menit ke-12. Penyerang asal Argentina itu membuat aksi memukau saat mencuri bola dari back pass pemain Osasuna. Menggiring bola dari hampir setengah lapangan lalu berhadapan dengan Salvatore Sirigu, dan dengan cerdik Messi me-lob bola dengan kaki kirinya ke pojok atas kiri tiang jauh.

Andre Gomes menambah keunggulan Barcelona pada menit ke-30 sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan Barcelona 2-0.

Memasuki babak kedua, Roberto Torres sempat memeprkecil ketertinggala Osasuna pada menitke-48. Namun, Barcelona merespons gol tersebut dengan tambahan gol melalui gol kedua Andre Gomes di menit ke-57.

Setelah itu, Barcelona tak terbendung. Messi menambah pundi golnya pada menit ke-61 memanfaatkan assist Ivan Rakitic. Ini Gol ke-33 Messi di La Liga musim ini, dan meninggalkan jauh penyerang Madrid Cristiano Ronaldo yang baru mengoleksi 19 gol.

Francisco 'Paco' Alcacer tak mau ketinggalan pesta. Mantan pemain Valencia itu mencetak gol pada menit ke-64 memaksimalkan assist Javier Mascherano. Di menit ke-67, giliran Mascherano mencetak gol dari ititk penalti. Ini gol pertama Mascherano untuk barcelona sejak bergabung pada pada 28 Agustus 2010. Penalti diberikan wasit Jose Munuera setelah Fran Merida melanggar Denis Suarez di kotak penalti. Alcacer menutup pesta tujuh gol Barcelona pada menit ke-86.


Statistik Livescore mencatat penguasaan bola Barcelona mencapai 75% berbanding 25%. Ada 11 tembakan tepat ke gawang yang dilepaskan pemain Barcelona, dan tujuh berbuah gol. Sedangkan lima tambakan melenceng. Sebaliknya, Osasuna hanya melepaskan dua tembakan tepat ke gawang.

Dengan kemenangan ini, Barcelona meraup 78 poin dalam 34 pertandingan. Sedangkan Madrid yang akan dijamu Deportivo La Coruna di Estadio Municipal de Riazor, hari ini pukul 02.30 WIB, mengoleksi 75 poin dengan tabungan satu pertandingan.

Susunan Pemain:

Barcelona (3-5-2): Ter Stegen; Lucas Digne, Pique, Masherano; Denis Suarez, Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Andre Gomes, Arda Turan; Messi (Alena 63), Paco Alcacer
Cadangan: Cillessen, A.Iniesta, Suarez, J.Alba, S.Roberto, Umtiti, Alena
Pelatih: Luis nerique

Osasuna:(4-4-2): Salvatore Sirigu; Juan Rafael Fuentes, Jhon Mondragon, Oier, Bunuel; Miguel Angel de las Cuevas, Fran Merida 9Cuasic 79), Fausto, Roberto Torres; Sergio Leon (Kodro 73), Jaime (Miguel Olavide 72)
Cadangan: Mario Fernandez Cuesta, Goran Causic, Kenan Kodro, Carlos, Enrique Barja Clerc, Ivan Marquez, Miguel Olavide
Pelatih: Petar Vasiljevic
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0851 seconds (0.1#10.140)