Boaz di Tengah Kepungan Striker Asing dalam Daftar Top Skor

Kamis, 04 Mei 2017 - 09:05 WIB
Boaz di Tengah Kepungan...
Boaz di Tengah Kepungan Striker Asing dalam Daftar Top Skor
A A A
BANDUNG - Liga 1 2017 sudah memasuki pekan keempat. Sebanyak 75 gol sudah tercipta dan 37 assist dari total 31 pertandingan yang melibatkan semua tim.

Yang menarik, dalam deretan daftar top skor alias pencetak gol terbanyak, dominasi pemain asing tetap belum bisa dibendung.

Tapi, di puncak daftar top skor sementara, ada dua nama yang bersaing ketat. Yang pertama adalah striker Persipura Jayapura, Boaz Sollosa. Ia sudah mengoleksi tiga gol dan satu assist. Raihan Boaz sama dengan yang dicapai striker Mitra Kukar, Marclei Santos.

Adanya nama Boaz dalam daftar top skor jelas jadi pembuktian bahwa ia masih sangat tajam. Ia masih jadi salah seorang striker lokal terbaik di Indonesia saat ini.

Sementara dibawah Boaz dan Marclei Santos, para pemainnya baru mengoleksi dua gol. Mayoritas di daftar ini adalah para pemain asing. Tapi, beberapa pemain lokal juga mengoleksi jumlah gol yang sama.

Berikut daftar top skor sementara Liga 1 hingga pekan keempat, Rabu (3/5/2017) malam:

1. Boaz Sollosa/Persipura Jayapura (3 gol)
2. Marclei Santos/Mitra Kukar (3 gol)
3. Hilton Moriera/Sriwijaya FC (2 gol)
4. Patrick Daniel/Persegres Gresik United (2 gol)
5. Willem Jan Pluim/PSM Makassar (2 gol)
6. Vendry Mofu/Semen Padang (2 gol)
7. Ivan Carlos/Persela (2 gol)
8. Thiago dos Santos Cunha/Barito Putera (2 gol)
9. Septian David Maulana/Mitra Kukar (2 gol)
10. Luis Carlos Junior/Persija Jakarta (2 gol)
11. Peter Osaze Odemwingie/Madura United (2 gol)
12. Atep/Persib Bandung (2 gol)
13. Gustur Cahyo Putro/PS TNI (2 gol)
14. Lerby Eliandry/Borneo FC (2 gol)
15. Anindito Wahyu/Mitra Kukar (2 gol)
16. Dedik Setiawan/Arema FC (2 gol)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5561 seconds (0.1#10.140)