Perlahan Tapi Pasti, Persib Jadi Pemuncak Klasemen Liga 1

Kamis, 04 Mei 2017 - 08:05 WIB
Perlahan Tapi Pasti, Persib Jadi Pemuncak Klasemen Liga 1
Perlahan Tapi Pasti, Persib Jadi Pemuncak Klasemen Liga 1
A A A
BANDUNG - Persib Bandung sukses mengalahkan Persegres Gresik United 1-0 pada pekan keempat Liga 1 2017 di Stadion Petrokimia, Gresik, Rabu (3/5/2017) malam. Gol kemenangan Persib dicetak pemain muda Fulgensius Billy Keraf pada injury time, atau menit ke-91.

Perlahan namun pasti, hasil itu membuat Persib menjadi pemuncak klasemen sementara Liga 1. Total, Persib mengoleksi delapan poin hasil dari empat laga.

Itu jadi kemenangan perdana Persib dalam laga tandang. Kemenangan atas Persegres juga jadi kemenangan kedua beruntun Persib di Liga 1 setelah sebelumnya menang 2-0 atas Sriwijaya FC di Bandung.

Persib unggul satu angka di atas para pesaingnya. Tercatat ada lima tim yang memiliki poin tujuh. Tapi berdasarkan hitung-hitungan selisih gol, Semen Padang ada di peringkat kedua, PSM Makassar peringkat ketiga, Barito Putera peringkat keempat, dan Arema FC peringkat kelima.

Persipura Jayapura ada di peringkat keenam dengan tujuh poin. Tapi, Persipura sudah melakoni empat pertandingan sama seperti Persib. Sementara peringkat kedua hingga kelima baru bermain sebanyak tiga kali.

Sementara di posisi juru kunci ada Persiba Balikpapan yang belum mengantongi satu poin pun. Bermain dalam tiga laga, ketiganya berakhir dengan kekalahan.

Peta persaingan di klasemen sementara pun kemungkinan akan berubah cepat. Itu karena jumlah pertandingan yang sudah dilakoni setiap tim berbeda satu sama lain. Selain itu, raihan poin antara tim satu dan lainnya juga belum terpaut jauh.

Berikut klasemen sementara Liga 1 hingga Rabu (3/5/2017) malam:

1. Persib Bandung (8 poin)
2. Semen Padang (7 poin)
3. PSM Makassar (7 poin)
4. Barito Putera (7 poin)
5. Arema FC (7 poin)
6. Persipura Jayapura (7 poin)
7. Bhayangkara FC (6 poin)
8. PS TNI (5 poin)
9. Mitra Kukar (5 poin)
10. Borneo FC (4 poin)
11. Persija Jakarta (4 poin)
12. Madura United (4 poin)
13. Sriwijaya FC (4 poin)
14. Persela Lamongan (3 poin)
15. Perseru Serui (3 poin)
16. Bali United (3 poin)
17. Persegres Gresik United (1 poin)
18. Persiba Balikpapan (0 poin)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5540 seconds (0.1#10.140)