Debut si Kucing Tuli di Piala Konfederasi 2017

Minggu, 18 Juni 2017 - 11:09 WIB
Debut si Kucing Tuli di Piala Konfederasi 2017
Debut si Kucing Tuli di Piala Konfederasi 2017
A A A
ST PETERSBURG - Achilles si kucing tuli dari Rusia memulai debutnya untuk memilih tim mana yang bakal memenangkan pertandingan di laga pembuka Piala Konfederasi 2017 yang mempertemukan Rusia versus Selandia Baru. Pada acara yang berlangsung di Museum Hermitage St Petersburg, kucing putih itu memilih bendera Rusia.

Achilles diklaim memiliki kemampuan untuk memilih dan menganalisis sesuatu. Apalagi dia tidak terganggu oleh suara dari tempat lain yang menjadikan ritual ini semakin sempurna.

Proses pemilihan yang dilakukan tidak jauh berbeda dengan hewan peramal sebelumnya. Achilles diminta untuk memakan makanan yang terdapat pada dua mangkuk yang terdapat bendera Rusia dan Selandia Baru.

Achilles akhirnya memilih bendera Rusia dan pilihannya tersebut benar. Pada laga pembuka tersebut tuan rumah sukses mengatasi perlawanan jawara Zona Oceania, Selandia Baru dengan 2-0 di Stadion Krestovskyi, Saint Petersburg, Sabtu (17/6) malam WIB.

Dengan hasil positif tersebut, Rusia untuk sementara berada di posisi teratas penyisihan Grup A dengan raihan 3 poin. Penampilan Achilles menuai decak kagum dari penggemar sepak bola di seluruh dunia. Bahkan dia digadang-gadang bakal mampu menyamai Paul the Octopus (gurita), yang memiliki catatan akurat dalam memprediksi hasil pertandingan di Piala Dunia 2010.

(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6913 seconds (0.1#10.140)