Pembalap Indonesia Sean Gelael Dapatkan Poin Perdana di F2 2017

Minggu, 09 Juli 2017 - 01:31 WIB
Pembalap Indonesia Sean...
Pembalap Indonesia Sean Gelael Dapatkan Poin Perdana di F2 2017
A A A
SPIELBERG - Pembalap Indonesia, Sean Gelael, akhirnya mendapatkan poin pertamanya pada ajang balapan Formula 2 musim 2017. Itu setelah pembalap tim Arden International tersebut mampu finis di urutan 10 pada balapan feature di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Sabtu (8/7) malam WIB.

Ya, Charles Leclerc tidak tersentuh dari pole position feature race F2 Austria 2017. Nicholas Latifi dan Antonio Fuocco melengkapi posisi tiga besar podium sementara Sean Gelael akhirnya mampu mencetak satu poin perdananya di ronde kelima musim ini.

Mobil Rapax milik Nyck de Vries lagi-lagi bermasalah jelang start dan ia tidak bisa kembali menyodok ke depan. Rekan setim Gelael di Arden, Norman Nato, gagal menyelesaikan balapan karena masalah teknis.

Tikungan 3 menjadi titik penuh insiden bagi Gelael. Selepas start, di sana ia bersentuhan dengan mobil lain tapi ia bisa melanjutkan balapan. Setelah pit stop, Gelael menyalip Sergio Canamasas dengan manuver late braking agresif yang membuat pembalap asal Spanyol tersebut memberi gestur tangan kepada sang pembalap Indonesia.

Gelael kemudian sempat bersenggolan dengan Louis Deletraz yang juga membuat pembalap Swiss tersebut mengangkat tangannya di kokpit. Insiden keduanya diinvestigasi steward tapi diputuskan bahwa tindakan lebih lanjut tidak diperlukan.
Berdasarkan data dari laman fiaformula2, dengan finis di urutan ke-10 maka pebalap yang didukung penuh oleh Jagonya Ayam KFC Indonesia berhak mendapatkan satu poin. Poin ini sangat berharga karena ditunggu cukup lama.

"Tentu saya sangat senang karena ini poin pertama saya. Kerja keras saya terbayar meski hanya satu poin," kata Sean Gelael dalam keterangan tertulisnya.

Apa yang diraih anak pasangan Ricardo Gelael dan Rini Gelael dinilai cukup membanggakan karena mengulangi raihan poin musim lalu. Hanya saja, raihan musim lalu cukup bagus karena mampu menjadi runner up balapan feature.

Gelael juga mengaku cukup puas karena kinerja mobilnya cukup bagus dan tidak terkendala teknis maupun mekanis. Selain itu, strategi tim dengan memilih ban super soft di awal balapan juga berjalan baik dan mulus. Kinerja tim di pit stop juga cukup baik, sehingga dia tidak banyak kehilangan waktu.

Lalu apa kata rekan setim Sean Gelael, Norman Nato yang kali ini gagal finis. "Tentu sangat mengecewakan. Tapi inilah balapan. Banyak faktor yang menentukan. Untuk bisa mendapat hasil yang bagus, semua harus berjalan sempurna. Tentu saja kita juga perlu keberuntungan," tutur Nato.

Adapun lomba Sprint Race F2 Austria 2017 akan digeber Minggu (9/7) mulai pukul 15:20 WIB.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7292 seconds (0.1#10.140)