Klub Bulu Tangkis Makassar Dominasi Perolehan Gelar

Minggu, 16 Juli 2017 - 21:48 WIB
Klub Bulu Tangkis Makassar...
Klub Bulu Tangkis Makassar Dominasi Perolehan Gelar
A A A
MAKASSAR - Klub bulu tangkis asal Makassar meraih sukses besar pada kejuaraan Daihatsu Astec Open, Minggu (16/7/2017). Mereka mendominasi sejumlah nomor yang diperlombakan di GOR Defes.

Dari 17 nomor yang dipertandingkan, delapan diantaranya dikuasai klub Makassar. Nomor tunggal pemula putri dimenangi Nadya Nur Fadhilah dari Fila Watch Makassar. Nomor tunggal remaja putra didominasi klub Yanti Jaya Makassar dan Fila Watch.

Lalu, medali di nomor tunggal taruna putri dan tunggal taruna putra diraih Muhammad Wahyudi serta Ayuni Zahrah yang mewakili klub Yanti Jaya Makassar. Dan, di nomor ganda remaja putra dan putri, utusan Yanti Jaya dan Fila Watch juga mendulang kemenangan.

Ketua panitia Daihatsu Astec Open, Atman Amir mengatakan seluruh pertandingan sudah digelar selama empat hari. "Dan, kami sudah dapat seluruh juaranya. Terakhir kemarin di babak final," katanya.

Amir menyatakan seluruh juara tentu akan bertanding di tingkat nasional bersaing dengan daerah lain yang juga sudah menggelar ajang serupa. "Kami berharap mereka bisa bersaing dengan baik," katanya.

Ketua PBSI Sulawesi Selatan (Sulsel) Devo Khadafi merasa optimis seluruh atlet yang akan tampil di putaran nasional nanti bisa bersaing. "Kami harus selalu optimis. Apalagi, kami selalu menggelar kejuaraan untuk meningkatkan kualitas atlet," jelasnya.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0914 seconds (0.1#10.140)