Kieran Trippier Perbarui Kontrak 5 Tahun dengan Spurs

Rabu, 19 Juli 2017 - 01:02 WIB
Kieran Trippier Perbarui...
Kieran Trippier Perbarui Kontrak 5 Tahun dengan Spurs
A A A
LONDON - Kieran Trippier menunjukan loyalitas dengan membarui kontraknya bersama Tottenham Hotspur hingga 2022 mendatang. Bek kanan itu nantinya akan mengenakan jersey nomor punggung 2 milik Kyle Walker yang hengkang ke Manchester City.

Masa depan Trippier bersama Spurs nyaris berada di ujung tanduk setelah pemain berusia 26 tahun itu hanya diberi kesempatan bermain sebanyak 23 pertandingan di semua kompetisi musim lalu. Dia kalah bersaing dengan Walker.

Sekarang posisi Trippier di skuat Spurs setidaknya sudah aman setelah Walker memutuskan hengkang ke City. Pemain yang menghabiskan delapan musim di Spurs itu menandatangani kontrak lima tahun dengan mahar 50 juta pounds plus tambahan 5 juta pounds atau total 55 juta pounds (Rp957 miliar), yang menempatkan Walker sebagai bek termahal di dunia. (Baca juga: Ini 10 Bek Termahal yang Dilampaui Kyle Walker)
https://soccer.sindonews.com/read/1220935/54/ini-10-bek-termahal-yang-dilampaui-kyle-walker-1500105972

Trippier tentunya diharapkan mampu membuktikan dirinya sebagai bek kanan pertama Spurs di musim depan 2017-2018. "Saya selalu percaya bahwa saya bisa bermain di level tertinggi. Bahkan saat saya belum bermain, saya sudah melatih dan bekerja keras untuk mendapatkan peluang," kata Trippier seperti dikutip dari laman resmi Spurs, Rabu (19/7/2017).

"Di akhir musim lalu, saya mendapat peluang dalam pertandingan besar dan saya berusaha melakuakn yang terbaik. Yang jelas, saya telah menampilkan permainan dengan baik selama dua musim terakhir," kata Trippier, yang diboyong Spurs dari Burnley seharga 3,5 juta pounds pada 2015 lalu.
(sha)
Berita Terkait
Final Kesembilan Tottenham...
Final Kesembilan Tottenham Hotspur
James Maddison Pakai...
James Maddison Pakai Nomor Harry Kane, Spurs Ditahan Brentford 2-2
Jan Vertonghen Isyaratkan...
Jan Vertonghen Isyaratkan Pindah ke Italia Atau Spanyol
Dilaporkan Bakal Hengkang,...
Dilaporkan Bakal Hengkang, Mourinho Sebut Kane Pemain Istimewa
Jose Mourinho Dipecat...
Jose Mourinho Dipecat Tottenham Hotspur
Kembali ke Spurs, Apakah...
Kembali ke Spurs, Apakah Bale Akan Kembali Tajam, Simak Analisa Ini
Berita Terkini
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
2 jam yang lalu
Bayern Muenchen vs FSV...
Bayern Muenchen vs FSV Mainz 05 di Pekan ke 31 Bundesliga: Malam Ini pukul 20.30 WIB, Live di iNews
2 jam yang lalu
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
6 jam yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
7 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
8 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
8 jam yang lalu
Infografis
5 Calon Pengganti Paus...
5 Calon Pengganti Paus Fransiskus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved