Lagi, Iwan Setiawan Duduki Kursi Kepelatihan Borneo FC

Senin, 14 Agustus 2017 - 21:05 WIB
Lagi, Iwan Setiawan Duduki Kursi Kepelatihan Borneo FC
Lagi, Iwan Setiawan Duduki Kursi Kepelatihan Borneo FC
A A A
SAMARINDA - Borneo FC membuat keputusan besar. Klub berjuluk Pesut Etam kembali mempercayakan Iwan Setiawan sebagai pelatih kepala. Mantan pelatih Persija Jakarta itu akan menangani Patrich Wanggai Cs di putaran kedua Liga 1 2017.

Keputusan ini bukannya tanpa alasan. Iwan dianggap sudah mengenal karakter tim karena pernah menduduki kursi pelatih Borneo di Divisi Utama 2014 lalu. Selain itu ia terpilih karena sudah mengantongi lisensi A AFC sehingga memenuhi standar yang diterapkan PSSI dan operator liga.

"Kita akan membawa pelatih baru rasa lama, dia adalah Iwan Setiawan," ungkap Manager Borneo FC, Farid Abubakar yang dikutip dari situs klub.

"Karena jeda waktu yang sangat singkat dan mungkin hanya coach Iwan yang bisa beradaptasi cepat dengan lingkungan klub ini, dan karena dia bukan orang baru di Borneo FC, jadi manajemen sepakat mengontrak dia lagi. Ini sudah pasti. Malam ini coach Iwan akan berada di Samarinda dan besok akan memimpin pemain Borneo FC latihan. Tanda tangan kontrak besok sebelum latihan, kami ikat kontrak hingga akhir musim," tambahnya.

Di sisi lain, Ricky Nelson harus menyudahi jabatannya sebagai pelatih careteker. Dirinya akan kembali bertugas sebagai pelatih tim junior Borneo FC.

"Pada intinya kami tetap bersama, hanya status dia kembali sebagai pelatih tim junior. Karena pada dasarnya dia memang menjabat sebagai Director Youth Development di Borneo FC," ungkap Farid.

Sebelumnya Ricky Nelson sudah lebih dulu mengungkapkan salam perpisahan. Juru taktik kelahiran NTT ini berterima kasih atas kesempatan membesut skuat senior di lima pertandingan kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7712 seconds (0.1#10.140)
pixels