Lawan Persegres, Persib Pakai Kiper Ketiga?
A
A
A
BANDUNG - Persib Bandung menghadapi krisis kiper jelang laga kontra Persegres Gresik United dalam lanjutan Liga 1 2017, Minggu (20/8/2017) malam. Maung Bandung menyiapkan penjaga gawang ketiga Imam Arief Fadillah tampil di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Kiper utama Maung Bandung, I Made Wirawan, diragukan tampil karena belum fit. Sedangkan M Natshir mengalami gangguan pencernaan sehingga absen pada sesi latihan, Sabtu (19/8/2017). Nah, situasi itu membuat Imam memiliki kans untuk tampil pertama kali bersama Maung Bandung.
Ditanya mengenai peluangnya melakukan debut bersama Persib, Imam mengaku siap jika mendapat kepercayaan dari Pelatih Herrie Setyawan. "Pelatih yang punya wewenang menurunkan pemain. Sebagai pemain, saya selalu siap tampil. Secara fisik dan mental saya siap," tegas Imam.
Mengenai lawan, Imam menyatakan tak ada alasan untuk meremehkan Persegres, meski secara peringkat klub besutan Hanafi itu ditekuk Perspura Jayapura 0-4 di depan publik sendiri, Senin (14/8/2017), yang membuat Persegres terbenam di dasar klasemen.
"Semangat mereka akan luar biasa. Kami sudah diingatkan pelatih tak boleh memandang sebelah mata mereka, jadi harus kerja keras," ujar mantan kiper Barito Putera tersebut.
Sementara itu laga Persib vs Persegres dipimpin wasit lokal Moch. Adung asal Jakarta Barat dibantu asisten Slamet (Palembang), dan Muhammad Zainuri (Jepara). Pada dua pertandingan sebelumnya, laga Persib dipimpin wasit asing.
Saat menjamu PS TNI, dipimpin wasit dari Australia Evans Shaun Robert yang dibantu Brown Wilson Keneth serta Lankrindis George. Sedangkan laga kontra Arema FC di Malang dipimpin Bonyadifard Mooud (Iran) dibantu Alinezhadian Saeid dan Mirzabeigi Ali.
Kiper utama Maung Bandung, I Made Wirawan, diragukan tampil karena belum fit. Sedangkan M Natshir mengalami gangguan pencernaan sehingga absen pada sesi latihan, Sabtu (19/8/2017). Nah, situasi itu membuat Imam memiliki kans untuk tampil pertama kali bersama Maung Bandung.
Ditanya mengenai peluangnya melakukan debut bersama Persib, Imam mengaku siap jika mendapat kepercayaan dari Pelatih Herrie Setyawan. "Pelatih yang punya wewenang menurunkan pemain. Sebagai pemain, saya selalu siap tampil. Secara fisik dan mental saya siap," tegas Imam.
Mengenai lawan, Imam menyatakan tak ada alasan untuk meremehkan Persegres, meski secara peringkat klub besutan Hanafi itu ditekuk Perspura Jayapura 0-4 di depan publik sendiri, Senin (14/8/2017), yang membuat Persegres terbenam di dasar klasemen.
"Semangat mereka akan luar biasa. Kami sudah diingatkan pelatih tak boleh memandang sebelah mata mereka, jadi harus kerja keras," ujar mantan kiper Barito Putera tersebut.
Sementara itu laga Persib vs Persegres dipimpin wasit lokal Moch. Adung asal Jakarta Barat dibantu asisten Slamet (Palembang), dan Muhammad Zainuri (Jepara). Pada dua pertandingan sebelumnya, laga Persib dipimpin wasit asing.
Saat menjamu PS TNI, dipimpin wasit dari Australia Evans Shaun Robert yang dibantu Brown Wilson Keneth serta Lankrindis George. Sedangkan laga kontra Arema FC di Malang dipimpin Bonyadifard Mooud (Iran) dibantu Alinezhadian Saeid dan Mirzabeigi Ali.
(sha)