PSSI Biayai Pendidikan Keluarga Korban Tewas di Stadion Patriot

Minggu, 03 September 2017 - 17:38 WIB
PSSI Biayai Pendidikan Keluarga Korban Tewas di Stadion Patriot
PSSI Biayai Pendidikan Keluarga Korban Tewas di Stadion Patriot
A A A
JAKARTA - Kejadian buruk menimpa keluarga Catur Yuliantono. Suporter Timnas Indonesia asal Jakarta Timur itu meninggal dunia usai mendukung Skuat Garuda di laga uji coba kontra Timnas Fiji, Sabtu (2/9/2017) kemarin.

Catur mengalami luka bakar akibat ledakan kembang api. Pria 32 tahun itu meninggalkan seorang istri dan satu anak bernama Hafidz Azami.

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tidak tinggal diam melihat insiden ini. Induk organisasi sepak bola Indonesia tersebut berjanji bakal berdiri bersama pihak kepolisian untuk meringkus pelaku serta menanggung biaya pendidikan anak korban.

"Iya anaknya nanti dibiayain. Semalam juga ada pihak Polres Bekasi kasih santunan cuma tidak tahu berapa jumlahnya karena kita (pihak keluarga) tidak menuntut biaya dari pihak manapun," ucap Nur Hasan, ayah mertua Catur.

Meninggalnya Catur dawali saat wajahnya terkena ledakan. Menurut saksi, kembang api tersebut dilempar dari arah tribun selatan ke tribun timur Stadion Patriot tempat dimana Catur menyaksikan jalannya pertandingan. (Baca Juga: Timnas Berduka, Satu Suporter Tewas Akibat Ledakan Kembang Api
"Itu kejadiannya pada menit akhir, break akhir. Kalo kata dia (Haikal Fajri , ponakan Catur) petasan lewat depan mukanya dan kena kepala Catur. Saat itu masih di Tribun," ungkap Nur Hasan.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6327 seconds (0.1#10.140)