Profil 8 Negara Lolos Putaran Final Piala Dunia 2018
A
A
A
ZURICH - Kualifikasi Piala Dunia 2018 menuju akhir. Zona Eropa hanya menyisakan dua laga penyisihan grup, namun sejauh ini baru Belgia yang memastikan lolos. Raksasa Eropa lainnya seperti Spanyol, Jerman, Prancis, dan Inggris, masih harus menunggu hingga laga terakhir untuk memastikan lolos.
Matchday 9 penyisihan grup Zona Eropa digelar 5 dan 7 Oktober, sementara pertandingan terakhir akan berlangsung antara 8 dan 10 Oktober. Italia, Portugal, dan Belanda bahkan terancam harus mengikuti play-off yang diikuti 8 runner up terbaik dari masing-masing grup. Laga play-off dilaksanakan dengan dua leg pada awal November. (Baca Juga: FIFA Putuskan Undian Play-off Zona Eropa Digelar 17 Oktober).
Dari Zona Afrika (CAF) belum ada wakil yang lolos. Sementara dari Asia, empat tim sudah memesan tiket ke Rusia, yakni Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Arab Saudi.
Dua terakhir lolos pada Selasa (5/9/2017). Arab mengalahkan Jepang 1-0 di laga terakhir, sedangkan Korea Selatan bermain imbang 0-0 dengan Uzbekistan. Satu lagi wakil dari Asia, menunggu play-off antara Suriah melawan Australia yang digelar dua leg pada 5 dan 10 Oktober
Dari Zona Conmebol, Brasil sudah lolos. Sedangkan Zona CONCACAF baru satu wakil, yakni Meksiko. Berikut delapan tim pastikan tiket putaran final Piala Dunia 2018:
Matchday 9 penyisihan grup Zona Eropa digelar 5 dan 7 Oktober, sementara pertandingan terakhir akan berlangsung antara 8 dan 10 Oktober. Italia, Portugal, dan Belanda bahkan terancam harus mengikuti play-off yang diikuti 8 runner up terbaik dari masing-masing grup. Laga play-off dilaksanakan dengan dua leg pada awal November. (Baca Juga: FIFA Putuskan Undian Play-off Zona Eropa Digelar 17 Oktober).
Dari Zona Afrika (CAF) belum ada wakil yang lolos. Sementara dari Asia, empat tim sudah memesan tiket ke Rusia, yakni Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Arab Saudi.
Dua terakhir lolos pada Selasa (5/9/2017). Arab mengalahkan Jepang 1-0 di laga terakhir, sedangkan Korea Selatan bermain imbang 0-0 dengan Uzbekistan. Satu lagi wakil dari Asia, menunggu play-off antara Suriah melawan Australia yang digelar dua leg pada 5 dan 10 Oktober
Dari Zona Conmebol, Brasil sudah lolos. Sedangkan Zona CONCACAF baru satu wakil, yakni Meksiko. Berikut delapan tim pastikan tiket putaran final Piala Dunia 2018:
Tim | Lolos sebagai | Tanggal lolos | Penampilan sebelumnya | Penampilan terbaik |
Rusia | Tuan rumah | 2 Desember 2010 | 10 (1958, 1962, 1966, 1970, 1982, 1986, 1990, 1994, 2002, 2014) | Peringkat 2 (1966) |
Brasil | Juara CONMEBOL | 28 Maret 2017 | 20 (1930, 1934, 1938, 1950, 1954, 1958, 1962, 1966, 1970, 1974, 1978, 1982, 1986, 1990, 1994, 1998, 2002, 2006, 2010, 2014) | Juara (1958, 1962, 1970, 1994, 2002) |
Iran | Juara Grup A babak 3 zona Asia | 12 Juni 2017 | 4 (1978, 1998, 2006, 2014) | Fase grup (1978, 1998, 2006, 2014) |
Jepang | Juara Grup B zona Asia | 31 Agustus 2017 | 5 (1998, 2002, 2006, 2010, 2014) | Babak 16 (2002, 2010) |
Meksiko | 3 besar babak 5 zona CONCACAF | 1 September 2017 | 15 (1930, 1950, 1954, 1958, 1962, 1966, 1970, 1978, 1986, 1994, 1998, 2002, 2006, 2010, 2014) | Perempat final (1970, 1986) |
Belgia | Juara Grup H zona Eropa | 3 September 2017 | 12 (1930, 1934, 1938, 1954, 1970, 1982, 1986, 1990, 1994, 1998, 2002, 2014) | Peringkat 4 (1986) |
Korea Selatan | Runner-up Grup A babak 3 zona Asia | 5 September 2017 | 9 (1954, 1986, 1990, 1994, 1998, 2002, 2006, 2010, 2014) | Peringkat 4 (2002) |
Arab Saudi | Runner-up Grup B babak 3 zona Asia | 5 September 2017 | 4 (1994, 1998, 2002, 2006) | Babak 16 (1994) |
(sha)